GridPop.ID - Seorang jurnalis TV mengalami kisah memilukan usai ditinggal putra kesayangannya lantaran terindikasi covid-19.
Hal tersebut menjadi viral di sosial media.
Sang ayah menceritakan secara detail bagaimana kronologi meninggalnya sang putra, Fabyan Devara (16).
Fabyan Devara menghembuskan nafas terakhir pada Jumat (24/4/2020).
Ada cerita tentang ulang tahun terakhir dan kondisi Fabyan Devara yang diungkap sang ayah.
Dilansir dari Tribunnews, ayah Fabyan Devara mengunggah postingan Facebook berisi kronologi meninggalnya sang putra.
Sang ayah mengungkapkan Fabyan Devara sempat dirawat di ruang isolasi selama empat hari.
Sebelumnya, Fabyan Devara sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit (RS) Pusat Otak Nasional (PON), Cawang, Jakarta Timur, karena didiagnosa mengalami stroke.
Namun, di hari kelima dirawat di RS PON, kondisi Fabyan Devara semakin memburuk.
Fabyan Devara bahkan mulai batuk-batuk, suhu tubuhnya sempat beberapa kali tinggi, dan kejang-kejang.
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar