Find Us On Social Media :

Anies Baswedan Bakal Buka Bioskop dalam Waktu Dekat, Ternyata Ini Manfaat Nonton FIlm Bagi Tubuh

By Arif B,None, Rabu, 26 Agustus 2020 | 19:30 WIB

Anies Baswedan umumka rencana pembukaan bioskop di DKI Jakarta

GridPop.ID - Seperti yang kita tahu, selama pandemi Covid-19 banyak kota-kota di Indonesia yang memberlakukan kebijakan khusus.

Tak terkecuali DKI Jakarta yang sejak April 2020 lalu memberlakukan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Kini, setelah hampir 5 bulan PSBB pun semakin melonggar.

Baca Juga: DKI Jakarta Pecahkan Rekor Peningkatan Kasus Baru Covid-19, Anies Baswedan Beri Jawaban Mengejutkan hingga Ungkap Fakta Ini

Seperti ketika Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan akan membuka kembali bioskop dalam waktu dekat.

Hal ini dipaparkan Anies dalam konferensi pers di Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPNB) yang diunggah di kanal Youtube BNPB, Rabu (26/8/2020).

"Dalam waktu dekat ini kegiatan bioskop akan kembali dibuka,"

Baca Juga: Jokowi Masih Tetap Kekeh Ingin Terapkan New Normal, Sosok Ini Sebut Anies Baswedan dan Kepala Daerah Lain Akan Melawan: Sudah Pasti Berantakan!

"Dan protokol kesehatan akan ditegakkan lewat regulasi detil dan adanya pengawasan yang ketat. Sehingga pelaku industri memberikan jasa kepada masyarakat tanpa resiko yang besar," ucap Anies.

Pembahasan pembukaan bioskop ini dilakukan bersama Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Kementerian Kesehatan, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Anies menjelaskan, kajian bioskop akan kembali dibuka merujuk kepada studi dan kajian para pakar terkait dengan penanganan dan pengelolaan kegiatan di dalam bioskop yang sudah dilakukan di berbagai negara.

"Jadi 47 negara saat ini kegiatan bioskop sudah berjalan seperti biasa. Bahkan di Korea Selatan, selama pandemi termasuk puncak pandemi mereka di sana bioskop tidak ditutup," kata dia.

Baca Juga: PSBB DKI Jakarta Kembali Diperpanjang, Anies Baswedan Sebut Bulan Juni Sebagai Masa Transisi Menuju New Normal, Karantina Lokal akan Diberlakukan di 62 RW ini

Pemprov DKI Jakarta pun menyiapkan regulasi lengkap soal pembukaan kembali bioskop ini.

Selain itu, para pelaku usaha dan pengelola bioskop juga telah bersiap menerapkan protokol kesehatan di bioskop.

"Kami selalu garis bawahi kepada mereka, persiapan dilakukan tapi keputusan mengenai pembukaan nanti kita melihat kondisi Jakarta. Dan juga kita melihat bagaimana kesiapan pelaku mengeksekusinya," tuturnya.

Baca Juga: PSBB Tak Akan Diperpanjang Lagi, Anies Baswedan Rencanakan 2 Minggu Lagi Masyarakat DKI Jakarta Bisa Kembali Nikmati Ibukota Seperti Biasa, Fasilitas Umum dan Pendidikan Dibuka Kembali!

Disebut bisa perkuat imun

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito mengatakan, bioskop berkontribusi untuk meningkatkan imunitas masyarakat yang berkaitan dengan penanganan Covid-19.

Pasalnya, menurut Wiku, masyarakat merasa bahagia ketika menonton film di bioskop.

Perasaan bahagia itu berpengaruh pada meningkatnya imunitas tubuh yang bisa memperkecil risiko terpapar Covid-19.

"Bahwa bisokop dan cinema memang memiliki karakteristik dan kontribusi penting terutama dalam memberikan hiburan kepada masyarakat karena imunitas masyarakat bisa meningkat karena bahagia atau suasana mental fisik masyarakat juga ditingkatkan," kata Wiku dalam konferensi pers melalui Youtube BNPB, Rabu (26/8/2020).

Baca Juga: Blak-blakan Buka Langkah Pemerintah Tangani Corona yang Tak Jujur, Anies Baswedan Mencak-mencak saat Kemenkes Tak Mau Buka Data Covid-19 Sejak Awal Pandemi

Oleh karena itu, Satgas Penanganan Covid-19 tengah mempersiapkan pembukaan bioskop dalam waktu dekat.

Nantinya, para karyawan dan penonton harus menjalankan protokol kesehatan apabila bioskop kembali dibuka.

Protokol kesehatan yang wajib dijalankan adalah menggunakan masker selama berada di area bioskop dan menjaga jarak minimal 1,5 meter antar penonton.

Baca Juga: Bahas Bantuan Sosial untuk Warga Miskin DKI Jakarta Jadi Semrawut, Anies Baswedan dan Para Menteri Malah Adu Mulut di Depan Presiden Hanya Karena Data Bansos yang Tak Sesuai

"Pada saat nanti akan dijalankan dan sudah dijalankan, harus dilakukan monitoring dan evaluasi dengan baik agar semuanya betul aman dan berjalan dengan lancar," ucap Wiku.

GridPop.ID (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anies: Dalam Waktu Dekat, Bioskop Kembali Dibuka"