GridPop.ID - Kepopuleran Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tampaknya kini semakin melambung tinggi.
Pasalnya, baru-baru ini pasangan fenomenal itu kembali membuat heboh jagat hiburan Tanah Air.
Bagaimana tidak, logo RANS Entertainment milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tiba-tiba terpampang nyata di salah satu pesawat Garuda Indonesia.
Keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tak pernah lepas dari sorotan.
Kehidupan rumah tangga hingga keberhasilan mencari pundi-pundi uang dari pasangan ini selalu menarik untuk dibahas.
Terlebih kini, keduanya telah memiliki kanal YouTube RANS Entertainment yang memiliki 17,2 juta subsciber.
Otomatis, kekayaan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sudah tak diragukan lagi.
Keduanya pun kerap berkolaborasi dengan brand-brand terkenal lainnya.
Seperti baru-baru ini Raffi Ahmad dan Nagita Slavina nampak memamerkan sesuatu.
Pasangan selebritis ini mengunggah foto di laman Instagramnya @raffinagita1717.
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rafathar nampak foto bersama di sebelah logo RANS Entertainment.
Ia memperlihatkan logo RANS yang terpampang di badan pesawat Garuda Indonesia.
Raffi Ahmad disebut-sebut telah bekerja sama dengan perusahaan pesawat itu.
Suami Nagita Slavina ini seolah tak percaya dengan pencapaiannya saat ini.
"Slide Geserrrr dan Zoom !!!! Kaya Mimpiiiiiii @garuda.indonesia
Terbang Nyaman dan Aman dengan @garuda.indonesia #BecauseYouMatter #yukterbanglagi," tulis Raffi Ahmad dikutip melalui TribunStyle.com Minggu (30/8/2020).
Sontak unggahan milik @raffinagita1717 ini langsung dibanjiri komentar positif dari rekan-rekan artis dan warganet.
"Selamat dan sukses terus Bro," tulis @ardibakrie
"Anjay.. anjayy.. anjayyy.." tulis @dennycagur.
"Gokilll der," tulis @bramastavrl
"semoga makin terbang tinggi ... RANS!!!," tulis @diaz.hendropriyono.
"OMG THIS IS SO COOL, KEREN BANGET KAKK GOALS BANGET" tulis @sunnydahye
"waahhhh keren banget!!!!!!!" tulis @aruanmarsha
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul: Ada Logo RANS Entertainment Terpampang di Badan Pesawat Garuda Indonesia, Raffi Ahmad Tuai Pujian