Find Us On Social Media :

Bukan Berarti Kebal Selamanya, Orang yang Sudah Divaksin Ternyata Masih Bisa Tertular Covid-19, Begini Penjelasan Erick Thohir

By Arif B,None, Sabtu, 5 September 2020 | 05:00 WIB

Erick Thohir, Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPEN).

GridPop.ID - Seperti yang kita tahu, Indonesia kini sedang mengembangkan vaksin Covid-19.

Bahkan awal Agustus lalu, Tahap uji klinis fase III calon vaksin Covid-19 asal China di Bandung telah dilaksanakan.

Meski begitu, Erick Thohir menghimbau agar nantinya orang-orang tetap mematuhi protokol meski telah disuntik vaksin.

Baca Juga: Rela Ambil Resiko Demi Jadi Relawan Uji Coba Vaksin Corona, Begini Pengakuan Ridwan Kamil Usai Disuntik Vaksin Covid-19

Ketua Pelaksana Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) itu mengatakan alasannya.

Yakni, calon vaksin Covid-19 yang saat ini tengah dikembangkan PT Bio Farma memiliki limitasi waktu.

Artinya, orang yang telah disuntik vaksin, akan kebal dari virus corona hanya dalam jangka waktu enam bulan sampai dua tahun saja.

Baca Juga: Pandemi Corona Akan Segera Berakhir! Uji Klinis Fase 3 Telah Dimulai, Bio Farma Akui Siap Terima 50 Juta Bulk Vaksin Covid-19 Mulai November Mendatang