Find Us On Social Media :

Peneliti Sebut Orang Pakai Buff Justru Tingkatkan Risiko Penularan Virus Covid-19 daripada yang Tidak Pakai Masker Sama Sekali, Ini Penjelasannya

By Arif B,None, Rabu, 16 September 2020 | 14:40 WIB

Penumpang KRL dilarang pakai masker scuba dan buff

GridPop.ID - Baru-baru ini PT Kereta Commuter Indonesia (PT KCI) telah memperketat penerapan protokol kesehatan bagi pengguna kereta rel listrik (KRL).

Salah satunya adalah dengan mewajibkan pengguna KRL memakai masker.

Namun tak boleh sembarang masker, pasalnya VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba telah menghimbau agar pengguna KRL tidak menggunakan masker jenis scuba dan buff.

"Hindari penggunaan jenis scuba maupun hanya menggunakan atau kain untuk menutupi mulut dan hidung," ujar Anne dalam keterangan tertulis yang diterima, Selasa (15/9/2020).

"Gunakan setidaknya masker kain yang terdiri dari minimal dua lapisan," kata Anne.

Baca Juga: Dicegat dan Didenda Meski Sudah Pakai Masker, 2 Ibu di Madiun Ini Kebingungan Hingga Sempat Adu Mulut dengan Petugas, Begini Respon Wali Kota

Peneliti sendiri menyebutkan, orang yang memakai buff lebih mudah menyebarkan virus Covid-19 dibandingkan yang tidak memakai masker sama sekali.

Kok bisa?

Baca Juga: Padahal Sudah Pakai Masker dan Tidak Makan di Tempat, 8 Pembeli Soto Lamongan Ini Positif Terpapar Covid-19, Ketua Harian Gugus Tugas: Sempet Ngobrol Sama Penjual