Find Us On Social Media :

Kabarkan Kondisi Nunung dan Anak Cucunya Pasca Dinyatakan Positif Covid-19, Nunik: Ini Bukan Aib!

By Sintia N, Selasa, 22 September 2020 | 21:00 WIB

Anak Nunung, Bagus Permadi

GridPop.ID - Dunia hiburan kini tengah dihebohkan dengan kabar kurang mengenakkan dari komedian senior, Nunung.

Bak petir di siang bolong, Nunung beserta anak, cucu hingga asistennya dikabarkan positif covid-19.

Kabar simpang siur itupun kini sudah dikonfirmasi langsung oleh adiknya, Nunik.

Baca Juga: Mahasiswi Makassar Dirudapaksa Banyak Lelaki Saat Mabuk, Salah Satu Pelaku Ngaku Teringat Wajah Istri yang Hamil Besar Ketika Lakukan Aksi Bejatnya

Dilansir dari Tribunnews.com, Nunik menyatakan bahwa sang kakak positif terjangkit virus corona.

“Iya benar (Nunung positif Covid-19),” kata Nunik, Selasa (22/9/2020), dikutip dari Kompas.com.

Dikatakan Nunik, Nunung sendiri yang langsung memberitahu dirinya soal kondisinya itu.

Mengingat, Nunik yang tengah berada di Jakarta, sehingga dekat dengan Nunung.

Baca Juga: Sambut Kedatangan Olla Ramlan di Istana Andara Sambil Kenakan Daster Seharga Rp 800 Ribu, Netizen Dibuat Salah Fokus dengan Penampilan Nagita Slavina: Pake Apa Aja Selalu Cantik!

“Iya benar (dari Nunung langsung). Kebetulan saya sendiri pas lagi di Jakarta,” ujar Nunik.

Nunik menyebut, saat ini Nunung sedang menjalani perawatan di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Selain Nunung yang dinyatakan positif Covid-19, Nunik mengatakan ada lima orang lain yang ikut tertular.

Nunik menyebut ada empat anggota keluarga dan satu asisten Nunung yang ikut terpapar Covid-19.

Baca Juga: Punya Aset Kekayaan Senilai Rp 10 Miliar, Segini Uang Belanja Jessica Iskandar dalam Seminggu, Terlalu Sedikit?

"Ada anaknya dua, cucu satu, menantu satu, sama asistennya Mbak Nunung, enam total (termasuk Nunung)," kata Nunik, Senin (21/9/2020), dikutip dari Kompas.com.

Meski begitu, Nunik menambahkan, suami Nunung, Iyan Sambiran dinyatakan negatif virus corona.

"(Iyan Sambiran) negatif, Mas," kata Nunik kepada Kompas.com, Selasa (22/9/2020). 

Nunik mengatakan kakaknya ini sempat mengeluhkan badannya yang terasa sakit sebelum mengetahui jika positif Covid-19.

Baca Juga: Sungguh Disayangkan, Demi Dapatkan Predikat Zona Hijau, Daerah ini Sengaja Kurangi Jumlah Tes Covid-19

"Terakhir telepon itu dia ngomong 'badanku sakit-sakit semua'," ucap Nunik.

Hal senada juga diutarakan kuasa hukum Nunung, Moamar Maruapey dilansir dari Kompas.com, Selasa (22/9/2020).

Dalam pernyataannya, Moamar menyebut ada dua orang selain Nunung yang ikut terpapar.

"Istrinya Mas Bagus (anak Nunung) sama anaknya Mas Bagus yang pertama itu positif juga, cuma diminta karantina mandiri saja," kata Moamar.

Kepada Moamar Maruapey, Nunung mengimbau agar setiap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

Baca Juga: Belum Jadi Istri Sah Sudah Berani Ucapkan Ini pada Orangtua Rizky Billar, Lesty Kejora Langsung Kena Semprot Sang Aktor: Maksud Kamu Apa?

"Imbauan Mami Nunung kepada seluruh lapisan masyarakat agar waspada dengan menjalankan protokol kesehatan, karena virus corona itu benar-benar ada, bukanlah omongan belaka," kata Moamar Maruapey.

Lebih lanjut, Moamar Maruapey mengatakan, Nunung beserta keluarga yang terinfeksi virus corona meminta doa agar perawatan yang dijalani berjalan dengan lancar.

"Mami Nunung dan keluarga meninta doa dari semua masyarakat agar Mami bisa cepat diberikan kesembuhan oleh Allah serta bisa kembali menghibur penggemarnya dan berkumpul dengan pihak keluarga," kata Moamar Maruapey.

Baca Juga: Dengan Percaya Diri Sebut Pelukan Lama-lama Bisa Sebabkan Hamil di Luar Nikah, Kekeyi Sukses Buat Nikita Mirzani Geleng-geleng Kepala dengan Pernyataannya, Nyai: Hah, Gue Bingung!

Sementara itu, adik Nunung, Nunik pun menegaskan kabar Nunung yang positif Covid-19 bukanlah aib.

Menurutnya, kondisi Nunung ini tidak harus ditutupi dari publik.

"Ini bukan aib, ini tidak harus ditutup-tutupi. Ini saya ngomong apa adanya saja," terang Nunik.

GridPop.ID (*)