Timor Leste sendiri menjadi bagian dari wilayah Indonesia antara tahun 1975 dan 1999.
Invasi tentara Indonesia terhadap Timor Leste akhirnya menjadikan wilayah tersebut jatuh ke tangan Indonesia pada tahun 1976.
Bumi Lorosae pun diakui sebagai provinsi ke-27 Indonesia, juga provinsi termuda saat itu.
Kemudian perlawanan rakyat Timor Leste yang saat itu dikenal sebagai Timor Timur, menemui puncaknya dengan diselenggarakan referendumtahun 1999.
Rakyat Timor Leste mendapatkan kesempatan untuk memilih, antara tetap berintegrasi dengan Indonesia atau tidak alias merdeka.
Hasil referendum yang diumumkan pada bulan September 1999 oleh PBB menunjukkan bahwa mayoritas masyarakat Timor Leste menginginkan kemerdekaan.
Baca Juga: Hati-hati! Pahami 4 Cara Membedakan Celana Jeans Mahal dan Murah Ini Agar Tak Tertipu Pedagang Nakal