GridPop.ID - Sudah bukan hal yang mengejutkan jika sederet film Tanah Air dipenuhi wajah tampan Reza Rahadian.
Reza Rahadian dikenal sebagai salah satu aktor paling top di Indonesia.
Sederet film sudah dibintanginya hingga menjadikannya seorang pemain peran yang sukses.
Demi mencapai karir yang cemerlang itu, Reza Rahadian tentunya menjalani perjuangan yang tak mudah.
Hal itu diungkapnya ketika muncul dalam vlog Nebeng Boy di kanal Youtube Boy William pada Rabu (14/8/2019).
Reza mengungkap bahwa awalnya ia menekuni dunia theatre lalu beralih menjadi atlet.
"Gue theatre dulu SMA, abis itu gue mau jadi perenang. Jadi gue selama SMP adalah perenang profesional,"
"Jadi gue ke Jakarta waktu nyokap gue balik lagi ke sini karena nyokap gue kerjanya di Balikpapan. Gue udah memutuskan untuk, 'oke gue mau jadi atlet', tapi gagal". terang Reza.
Tak putus asa, Reza mencoba peruntungannya di dunia modeling.
"Abis itu gagal di situ, gue masuklah coba-coba ikut modeling. Juara favorit dari situlah kebuka jalannya. Gue kenal sama agency dan segala macem. Gue ikut casting," kenang Reza.
"Pada awal-awal karir, gue pernah dipatahin sama seseorang. Dalam artian, 'sorry ya Rez kayanya ini bukan karir yang harusnya lo pilih. You better find another job'". terang Reza.
"Gue lumayan patah banget. Gue ngerasa kayanya gue harus sadar diri dan realistis," sambungnya.
Meski begitu Reza tak patah semangat untuk tetap mengasah kemampuannya sebagai aktor.
Menjadi aktor sukses Tanah Air, tentunya Reza Rahadian memiliki kekayaan yang melimpah ruah.
Masih membujang, Reza sudah menyisihkan 60%-70% pendapatannya selama satu tahun untuk investasi properti.
Melansir dari GridHot.ID yang mengutip dari iDea Online, diperkirakan harta kekayaan Reza saat ini mencapai Rp 72,4 miliar.
Pria kelahiran Bogor itu kini memiliki sejumlah apartemen dan rumah tapak untuk disewakan.
"Untuk sekarang saya belum masuk ke ruko," tuturnya.
Selain properti, Februari lalu, Reza berkongsi dengan rekannya membentuk perusahaan di bidang jasa konsultasi merek, Out of The Box.
"Ini hal lain yang saya kerjakan di luar pekerjaan seni peran saya saja," ucapnya.
Reza juga mendapatkan pundi-pundi uang sebagai sutradara, pengisi suara, presenter hingga Brand Ambassador merk terkenal.
Selain pandai berakting, Reza juga memiliki hobi yang unik yakni berkebun.
Saat berkunjung ke rumah dari Reza, pandangan mata akan tertuju pada taman di rumah miliknya.
Reza mengaku senang jika rumahnya memiliki tanaman yang banyak.
Pintu masuk dari kayu di lengkapi dengan pilar yang akan meyambut tamu yang datang.
Bangku taman juga dapat ditemukan di bagian luar, guna jika ingin duduk-duduk santai menikmati suasana hijau yang ada.
Dinding bagian luar rumah Reza menggunakan batu alam dengan susunan geometris.
Saat masuk ke rumah, kita dapat menemukan instalasi kain yang tergantung di rumah tersebut.
Selain menyukai tanaman, Reza juga mengaku bahwa dirinya menyukai kain.
Di bagian dalam terdapat beberapa pot tanaman hidup.
Di teras rumah, pintu-pintu kayu bekas yang disusun dengan cantik dihiasi dengan tanaman-tanaman gantung.
Rumah dari Reza menerapkan konsep open space, dengan ruang tamu dan dapur serta ruang makan yang terhubung menjadi satu.
Sebagai aktor berbakat, ruang kerja Reza dipenuhi dengan beragam piala serta penghargaan dari beberapa film yang dibintanginya.
Bagian dapur rumah Reza banyak didominasi oleh furnitur-furnitur kayu.
(*)