GridPop.ID - Bicara soal Ayu Ting Ting pasti langsung tertuju pada sosok Adit Jayusman.
Bagaimana tidak, Adit Jayusman dikenal sebagai kegagalan Ayu Ting Ting kesekian kalinya dalam hal asmara.
Penyebab gagalnya pernikahan Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman pun juga belum terjawab.
Baik Ayu Ting Ting maupun Adit Jayusman memilih bungkam dan menutup rapat-rapat penyebab kegagalan pernikahan keduanya.
Beberapa waktu lalu, Ayu Ting Ting sempat membuka sedikit bocoran soal momen kurang menyenagkan yang menimpanya beberapa waktu lalu.
Hal tersebut diungkap Ayu Ting Ting dalam tayangan kanal YouTube miliknya, Qiss You TV pada Senin (15/02/2021) lalu yang dikutip GridPop.ID dari Kompas.com.
Dalam pengakuannya, Ayu menjelaskan bahwa ia yang membuat keputusan untuk membatalkan penikahan.
Ayu menegaskan kembali bahwa keputusan untuk membatalkan pernikahan yang ia diambil pada 2 Februari 2021 bukan karena dipengaruhi oleh siapa pun.
"Keputusan ini memang saya pribadi yang ambil untuk tidak melanjutkan perencanaan pernikahan yang sebelumnya sudah direncanakan matang-matang oleh kedua belah pihak," tutur Ayu.Pedangdut berusia 28 tahun ini mengatakan, Adit menerima keputusannya dengan lapang dada.
Pedangdut asal Depok ini membantah dengan tegas isu yang menyebut batalnya pernikahan dengan Adit karena persoalan mahar besar.
Begitu juga isu yang menyebut ibundanya tidak menyetujui pernikahannya dengan Adit.
"Ini memang pure keputusan dari saya dan memang itu tidak benar bahwa ada mahar besar," tegas Ayu Ting Ting.
Seakan trauma akan kegagalannya dengan Adit Jayusman, Ayu Ting Ting kini lebih selektif soal pasangan.
Ayu dengan tegas mengungkapkan tipe pria idamannya yang tidak bisa ditawar-tawar lagi.
Hal ini ia ungkapkan di tayangan YouTube Dapur Bincang Online, Sabtu (20/03/2021) lalu yang dilansir GridPop.ID dari Nova.ID.
Dalam kesempatan itu, Ayu mengaku secara fisik menyukai pria Timur Tengah.
"Aku sebenarnya nggak punya kriteria (fisik). Tapi aku suka yang kaya Middle East gitu."
"(Shaheer Sheikh) Iya, termasuk. Ganteng kan dia," ujarnya.
Namun selain fisik, Ayu Ting Ting lebih mementingkan tanggung jawab dari pria yang akan mendampinginya.
"Harus bertanggung jawab, setia iya, jujur dia, bisa membahagiakan aku dan Bilqis lahir dan batin," tegasnya.
Bagi Ayu, masa depan Bilqis adalah yang paling utama saat ini.
"Aku sekarang realistis, dia harus benar-benar bisa membahagiakan aku lahir dan Bilqis aku atau tidak," sambungnya.
Kriteria ini, menurut Ayu, akan memperpanjang proses pengenalannya nanti.
"(Sekarang) harus lebih hati-hati dalam memilih, dipelajari dulu, pertama buat Bilqis, masa depan Bilqis. Prosesnya (pengenalan) harus lebih panjang lagi," ungkapnya.
Lebih lanjut, Ayu juga menginginkan pasangan dari kalangan non-selebriti.
"Pengennya dari orang biasa, biar balance aja gitu. Kita sudah tahu hidup kita gimana, alangkah indahnya saling belajar," akunya.
Namun ia tak menampik bahwa banyak pria non-artis yang takut mendekatinya.
"Agak susah kadang orang lihat dari jauh udah pada minder duluan."
"Tapi pasti adalah. Tuhan pasti tidak mengijinkan kita hidup sendiri, sendal aja ada pasangan. Kita harus yakin, pasti ketemu," tandasnya.
GridPop.ID (*)