Find Us On Social Media :

Bertahun-tahun di Bui Atas Kasus Pembunuhan Sang Kekasih, Begini Kabar Lidya Pratiwi yang Ternyata Coba Banting Tulang Jalani Profesi Ini Usai Hirup Udara Bebas

By Luvy Octaviani, Rabu, 31 Maret 2021 | 20:46 WIB

Kini hirup udara bebas usai bertahun di bui, begini kabar Lidya Pratiwi yang ternyata coba geluti profesi ini

GridPop.ID - Lidya Pratiwi terpaksa telan pil pahit menghabiskan sebagian masa mudanya di balik jeruji besi.Pasalnya pada tahun 2006 silam, dirinya divonis 14 tahun penjara karena kasus pembunuhan yang membuatnya menjadi tersangka.Sialnya hal tersebut dialami Lidya saat karienya sebagai selebriti tengah moncer.

Baca Juga: Bertahun-tahun Dipendam, Rizky Febian Akhirnya Buat Pengakuan Dosa Ungkap Kebohongannya Semasa Sekolah yang Buat Sule Sebut Soal Karma, Ada Apa?Tak hanya itu, Lidya Pratiwi pun memutuskan untuk mengganti namanya menjadi Maria Eleanor.Dilansir dari laman kompas.com, keputusannya untuk mengubah nama tersebut  karena merasa nama lamanya memiliki beban yang berat baginya. "Rasanya terlalu banyak beban yang aku pikul, yang seharusnya tidak menjadi bebanku, dengan nama tersebut," ucapnya. Penggantian nama itu dilakukan Lidya di tahun 2013.Kini berstatus sebagai mantan napi, Maria Eleanor mencoba menjalani hari-harinya seperti biasa.

Baca Juga: Jelas Tahu Calon Suaminya Pamer Potret Habiskan Waktu Berdua Bareng Jedar, Kekasih Nobu yang Bakal Segera Dinikahi Akhirnya Buka Suara Beri Respon Mengejutkan

Bahkan tanpa disangka-sangka, Maria mencoba banting tulang menggeluti profesi ini.Dilansir dari laman SajianSedap.com, Maria bekerja di bidang hukum selama beberapa tahun belakangan karena pengalamannya."Karena berjalannya dari 14 tahun yang lalu kan dalam proses hukum banyak belajar," kata Maria Eleanor, Rabu (30/9/2020).

Baca Juga: Tak Percaya Diri dengan Kondisi Rambutnya, Kevin Aprilio Jauh-jauh ke Turki demi Rombak Penampilan hingga Transplantasi Rambut dan Brewok di Turki: Mimpi Jadi Nyata"Ada tawaran untuk mencoba berkecimpung di dunia hukum itu, 'oke deh kenapa enggak saya coba'," ujar Maria Eleanor.Tujuan Maria Eleanor terjun ke dunia hukum untuk membantu orang-orang yang sama sepertinya dulu.Meskipun diakui Maria Eleanor, kalau ia tidak memiliki latar belakang pendidikan di bidang hukum."Supaya banyak membantu teman-teman lain.Ya, memang tidak ada title lawyer," ujar Maria Eleanor.Tak hanya itu, Maria Eleanor juga sempat tampil di layar kaca saat diundang menjadi bintang tamu di acara talkshow yang dipandu oleh Tukul Arwana.

Baca Juga: Akui Permak Sederet Bagian Tubuhnya, Warna Kulit Tubuh Krisdayanti Justru Buat Netizen Salah Fokus Saat Kenakan Baju Terbuka

Dipantau oleh GridPop.ID melalui akun media sosial official @mariaeleanor.official dirinya sempat mempromosikan acara yang tayang di stasiun televisi Indosiar itu

Baca Juga: Belum Juga Resmi Jadi Menantu, Krisdayanti Sudah Sentil Tabiat Atta Halilintar yang Doyan Pamer Mobil Mewah dan Seabreg Harta Duniawi

"Pagiiii semua...Jangan lupa nonton aku malam ini ya guys...Di @tukularwana.onemanshow hanya di @indosiarSelasa, 16 Maret 2021..22.45 WIB...," tulis Maria dalam unggahannya [pada (16/3/2021) lalu.Sebagai tambahan, di masa lalu, Lidya Pratiwi terbukti terlibat dalam kasus pembunuhan berencana kekasihnya, Naek Gonggom Hutagalung. Naek dibunuh di sebuah cottage di penginapan Putri Duyung, kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada 28 April 2006. Dalam kasus ini, pemeran Jinny dalam Sinetron Untung Ada Jinny itu tidak terlibat langsung membunuh. Sebab, yang membunuh Naek adalah ibunya, Vincen Yusuf dan pamannya, Tony Yusuf, serta seorang kenalan bernama Sukardi.

Baca Juga: Kumpul Lagi Bak Keluarga Utuh, Gading Marten dan Gisella Anastasia Tampil Mesra Satu Selimut Apit sang Anak, Ekspresi Ayah Gempi Jadi Sorotan hingga Singgung 2 Syarat Ini Kalau Mau Tinggal Menetap!Keterlibatan Lidya dalam kasus ini bahwa dia mengetahui rencana pembunuhan tetapi tidak berusaha mencegahnya. GridPop.ID (*)