GridPop.ID - Hidup bertetangga memang ada-ada kisahnya.
Seperti yang dibagikan oleh ibu satu ini dimana ia harus memasak rendang ketika tengah malam.
Sebab, ia khawatir jika tetangganya akan datang dan meminta jatah.
Bukan karena pelit, namun ibu ini khawatir kalau rendang yang ia masak untuk keluarga habis diminta tetangganya.
Melansir dari Serambinews, kisah ibu ini viral setelah ia dibagikan melalui akun TikTok @a3nigayo pada Minggu (16/5/2021).
Seorang ibu rumah tangga rela memasak makanan tengah malam lantaran tak ingin makanannya diminta oleh tetangga.
"Masak malam-malam, tetanggaku biar tidur dulu," tulis sang pemilik akun.
Sembari memasukkan daging ke dalam wajan yang telah diberi bumbu, wanita tersebut mulai memasak daging rendang pada tengah malam tepanya pukul 00:08 WIB.
Menurutnya, memasak tengah malam merupakan cara yang paling ampuh untuk menghindari tetangga yang memiliki kebiasaan meminta-minta makanan.
Pasalnya, jika tetangganya mengetahui dirnya memasak, ia sebagai tuan rumah mengaku hanya mendapatkan sedikit bagian dari masakannya.
"Kalau tau aku masak rendang nanti pada bawa baskom, aku bisa-bisa sisa lima potong doang," lanjutnya.
"Salahnya kemarin buat pisang goreng aku gak dibagi, aku kan tau dari baunya, kali ini dijamin aman dari tetangga sebelah," ucapnya di akhir video.
Belum sampai 24 jam setelah diunggah, postingan tersebut telah ditonton lebih dari satu juta kali tayangan dengan beragam komentar dari para warganet.
Bahkan, beberapa warganet di antaranya juga menuturkan perilaku yang sama dari tetangga mereka.
"Kehidupan bertetangganya masih kayak gak ada batas ya bund. Segala urusan dapur tetangga aja dipantau," komentar akun TikTok Ratrian.
"Kemaren-kemaren gue baru ngalamin, tiba-tiba ada yang masuk dapur buka-buka lemari makan ngembat makanan gue tanpa permisi," komentar pengguna TikTok.
"Wah berani-beraninya minta bawa baskom, nggak malu ih," komentar pengguna TikTok.
Daripada minta-minta makanan ke tetangga, mending yuk kita bikin sendiri rendang khas minang yang dijamin menggugah selera makan.
Berikut resepnya yang GridPop.ID lansirkan dari Kompas.com.
Bahan:
1 kg daging sapi (bagusnya daging bagian kepala) 1 lembar daun kunyit 3 lembar daun jeruk 2 lembar daun salam Santan dari 4 butir kelapa 3 sendok makan garam
Bumbu halus:
100 gr bawang merah 100 gr bawang putih 150 gr cabai merah keriting 1 ruas jari jahe 2 ruas jari laos 3 batang serai
Cara membuat rendang sapi khas Minang:
1. Potong-potong daging berbentuk kotak dan haluskan bumbu halus dengan blender atau batu giling.
2. Siapkan wajan, masukkan semua bahan dan bumbu halus. Kemudian masak semua bahan dengan api besar sampai mendidih, sambil diaduk-aduk.
3. Setelah mendidih kecilkan api menjadi sedang. Aduk-aduk dan masak sampai santan mengeluarkan minyak.
4. Setelah santan mengeluarkan minyak, kecilkan api kembali. Lalu aduk-aduk sesekali agar rendang tidak gosong dan masak sampai rendang mengering.
5. Jika menginginkan rendang yang kering, waktu memasak yang diperlukan kira-kira selama delapan jam.
GridPop.ID (*)