Find Us On Social Media :

Virus Corona Varian Baru Mulai Merebak di Indonesia, Satgas Covid-19 Secepat Kilat Sampaikan Peringatan, dr Reisa: Jangan Ambil Resiko dengan Membuka Masker

By Sintia N, Jumat, 18 Juni 2021 | 13:02 WIB

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 dr Reisa Broto Asmoro

Dengan adanya fakta tersebut, Reisa meminta seluruh pihak menggunakan masker dengan baik dan benar.

"Jadi, mau membuka masker pikirkan matang-matang, lihat situasi sekitar, kenali ancaman, jangan ambil risiko. Hanya karena kita lengah kita dapat menyesal kemudian," ujarnya.

Reisa mengatakan, masker yang paling direkomendasikan ialah masker medis yang mendapat izin edar dari Kementerian Kesehatan.

Sementara, jika hendak menggunakan masker kain, harus dipastikan bahwa kain yang digunakan minimal 3 lapis.

Baca Juga: 10 Tahun Pernikahan Dikira Adem Ayem, Zaskia Sungkar Tetiba Ngaku Bolak-balik Minta Cerai dari Irwansyah, Terkuak Ini Titik Terberat dalam Rumah Tangganya

Masker maksimal digunakan selama 4 jam. Apabila basah atau lembab maka masker harus segera diganti.

Penggunaan masker yang benar yakni yang menutupi hidung dan mulut sepenuhnya.

Upayakan untuk tidak menyentuh bagian depan masker karena berisiko mengandung droplet.

Reisa menegaskan, penggunaan masker tidak akan mempengaruhi jumlah asupan oksigen ke dalam tubuh manusia.

"Jadi jangan khawatir akan kekurangan oksigen apabila kita menggunakan masker," katanya.

Baca Juga: Tetap Kece Badai Dengan Perut Kian Membuncit, Gaya Nagita Slavina Hamil Saat Hadiri Acara Launching Helikopter Curi Perhatian, Harga Sepatunya Sukses Buat Netizen Auto Mules

Untuk semakin mencegah penularan virus, lanjut Reisa, pemakaian masker harus dibarengi dengan penerapan protokol kesehatan lainnya berupa mencuci tangan menggunakan sabun dan menjaga jarak aman.

"Penelitian sudah membuktikan ketiga upaya ini ketika dilakukan bersama-sama maka risiko tertular menjadi sangat minim," kata dia.

GridPop.ID (*)