Find Us On Social Media :

Angka Kasus Positif Covid-19 Melonjak, Mantan Menkes Siti Fadilah Nilai Pemerintah Pusat hanya Bisa Menebar Ketakutan pada Rakyat: Mestinya Bangkitkan Optimistik!

By Lina Sofia, Jumat, 2 Juli 2021 | 16:33 WIB

Mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari.

Jumlah ini merupakan yang tertinggi selama pandemi Covid-19 di Indonesia. Angka itu setara dengan 11,5 persen dari total kasus konfirmasi positif Covid-19.

Baca Juga: Enggan Divaksin Karena Takut Reaksinya? Berikut Cara Mudah Mengatasi Jika Terjadi Efek Samping Usai Melakukan Vaksin Covid-19

Sementara kemarin, Rabu (30/6/2021), jumlah pasien aktif berjumlah 239.368. Adapun kasus aktif adalah pasien yang dinyatakan positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan.

Angka itu didapatkan dengan mengurangi total kasus positif Covid-19 dengan angka kesembuhan dan kematian.

Selain itu, hingga hari ini, kasus positif Covid-19 di Indonesia mencapai 2.203.108 orang.

Jumlah tersebut didapatkan setelah ada penambahan sebanyak 24.836 kasus dalam 24 jam terakhir.

Kemudian, pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh bertambah 9.874 orang, sehingga jumlahnya menjadi 1.890.287 orang.

Baca Juga: Aturan PPKM Darurat Berlaku Mulai 3 Juli, Kartu Vaksinasi Covid-19 Jadi Syarat Wajib Jika Ingin Melakukan Perjalanan dengan Moda Transportasi Jarak Jauh!

Sementara itu, ada penambahan 504 kasus kematian akibat Covid-19. Maka, pasien Covid-19 meninggal dunia jadi 58.995 orang.

Saat ini tercatat ada 131.329 kasus suspek Covid-19. Secara kumulatif, pemerintah telah memeriksa 20.058.268 spesimen Covid-19 dari 13.424.744 orang.

GridPop.ID (*)