Find Us On Social Media :

Segera Dirayakan Oleh Umat Muslim, Berikut 8 Makanan Khas yang Identik Dengan Tahun Baru Islam di Indonesia

By Luvy Octaviani, Rabu, 21 Juli 2021 | 10:21 WIB

Bubur Suro, kuliner lezat jelang tahun baru Islam

6. Gunungan hasil bumi Warga Banyuwangi terkenal punya tradisi Grebek Tumpeng Suro yakni gunungan dengan berbagai macam hasil bumi yang kemudian diarak satu kilometer. Setelah selesai diarak, tumpeng tersebut kemudian diperebutkan oleh warga. Ada yang menyimpannya dan ada pula yang memasaknya karena dipercaya bisa menjadi berkah. Dalam gunungan tumpeng ini, biasanya terdapat ankea buah dan sayur seperti pisang, salak, apel, hingga kacang. Buah dan sayur ini jadi simbol kesuburan dan kekayaan alam Indonesia serta jadi wujud rasa syukur pada Tuhan.

Baca Juga: Terbongkar! Ternyata Begini Cara Penanganan Jenazah Pasien yang Terinfeksi Corona yang Tak Disangka-sangka, Begini Fakta di Baliknya 7. ApemDi beberapa daerah di Jawa Tengah, dalam gunungan hasil bumi tersebut terdapat pula jajanan pasar yang disusun sedemikian rupa. Biasanya kue apem selalu ada dalam gunungan tersebut. Ada pula tradisi Wahyu Kliyu yang dilakukan oleh masyarakat Karanganyar Jawa Tengah. Mereka melemparkan apem ke tikar yang sudah dilapisi daun pisang. Tradisi ini dianggap jadi simbol memohon anugerah kepada Tuhan.