Find Us On Social Media :

Nyesel Baru Tahu Sekarang, Rebusan Kemiri Ternyata Punya Khasiat Luar Biasa bagi Tubuh, Ini Cara Mudah Bikin Air Rebusan Kemiri di Rumah

By Lina Sofia, Kamis, 26 Agustus 2021 | 20:02 WIB

Manfaat air rebusan kemiri

GridPop.ID - Pasti sudah tak asing lagi dengan bumbu rempah bernama kemiri.

Hal ini karena kemiri selalu ada di setiap dapur rumah tangga.

Kegunaannya sering dijadikan untuk memasak berbagai masakan khas Indonesia.

Kemiri pun sering digunakan untuk menambah cita rasa khas dan mengentalkan masakan.

Maka dari itu, rempah-rempah bulat berwarna putih ini tak pernah absen jadi bumbu dapur.

Tapi, selain untuk bahan masakan, manfaat kemiri juga baik untuk tubuh, loh!

Selain dicampur kemasakan, kemiri bisa dijadikan air rebusan.

Maka dari itu, yuk simak info kesehatan khasiat dari minum air rebusan kemiri berikut ini.

Diketahui bahwa kemiri memiliki nama latin yaitu Aleurites moluccanus.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Rutin Minum Air Rebusan Buah Nanas Ternyata Ampuh Turunkan Berat Badan Hingga Atasi Penyakit Serius Ini

Selain jadi bumbu dapur, banyak juga yang menggunakannya sebagai obat dan suplemen kesehatan home made, loh.

Salah satunya yang paling mudah dibuat adalah air rebusan kemiri.

Simak berikut ini cara membuat air rebusan kemiri yang gampang banget dilansir dari Sajian Sedap:

Cara Membuat Air Rebusan Kemiri

Ambil 3-4 kemiri, cuci bersih. Jangan lupa siapkan air dan didihkan di atas kompor.

• Setelah air mendidih, masukkan kemiri, tunggu hingga warna airnya berubah.

• Pisahkan antara kemiri dan airnya, minum air rebusan kemiri selagi hangat.

Lalu apa sih manfaat dari air rebusan kemiri ini?

Dikutip SajianSedap dari Grid.Id, berikut ini manfaat dari air rebusan kemiri:

1. Mengatasi infeksi jamur

Punya masalah dengan panu, kadas, kurap? Coba minum air rebusan kemiri.

Dijamin setelahnya Moms akan terhindar dari masalah kulit.

2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Kandungan vitamin E dan vitamin C yang membuat air rebusan kemiri bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.

Baca Juga: Sering Dipandang Sebelah Mata hingga Dibuang Begitu Saja, Ternyata Air Rebusan Mi Instan Miliki Manfaat Luar Biasa, Pasti Nyesel Baru Tahu Sekarang!

Selain itu air rebusan kemiri juga memiliki kandungan antioksidan yang berperan penting dalam menangkal radikal bebas. Sehingga tubuh terhindar dari berbagai virus dan bakteri.

3. Mengobati penyakit jantung

Buat Anda yang kini berjuang menyembuhkan penyakit jantung, coba saja minum air rebusan kemiri.

Ini karena kemiri memiliki kandungan potasium yang bisa membuat darah mengalir bebas ke seluruh sistem tubuh. Sehingga hal ini berperan penting untuk menurunkan tekanan.

4. Melancarkan pencernaan

Kemiri juga mengandung serat yang bagus untuk pencernaan kita.

Dengan rutin minum air rebusan kemiri Moms akan terhindar dari masalah pencernaan seperti sembelit.

5. Mengatasi peradangan

Karena kemiri memiliki kandungan anti-inflamasi, minum air rebusan kemiri bisa mengatasi peradangan.

Minyak dalam kemiri berperan penting dalam menenangkan otot dan sendi.

Bagaimana, tertarik untuk mencobanya sekarang?

Cara menyimpan kemiri bisa dibilang gampang gampang susah. Jika keliru, kemiri akan mudah berjamur dan mengeluarkan bau tengik. 

Untuk itu kamu perlu menyimpan kemiri dengan benar supaya lebih awet.

Ikuti cara menyimpan kemiri yang benar seperti dilansir Komaps.com dari Nyonya Cooking dan sumber lainnya.

1. Sangrai kemiri sebelum disimpan

Selain membuat kemiri lebih awet, proses sangrai atau pemanasan dapat membantu menghilangkan racunnya, sehingga kemiri bisa langsung digunakan untuk memasak.

Sangrailah kemiri hingga kecoklatan dengan menggunakan api kecil sebelum disimpan supaya tahan lama dan tidak mudah berjamur maupun berbau.

Baca Juga: Nyesel Kalau Nggak Nyoba, Rutin Minum Air Rebusan Daun Belimbing Wuluh Ternyata Bisa Mengobati Berbagai Penyakit Mengerikan Ini, Silakan Buktikan Sendiri!

2. Simpan dalam wadah tertutup 

Mengutip laman The Spruce Eats, masing-masing jenis kacang dan biji-bijian memiliki cara simpan yang berbeda-beda.

Namun umumnya kacang dan biji-bijian akan tahan lama jika disimpan dalam wadah tertutup. Begitu pula dengan kemiri.

Kamu bisa menyimpan kemiri menggunakan stoples atau plastik ziplock.  Baca juga: 3 Manfaat Kemiri untuk Masakan, Apa Saja?

3. Simpan di dalam kulkas

Kemiri yang disimpan dalam suhu ruangan harus digunakan maksimal satu minggu setelah dibeli. Namun jika disimpan dalam kulkas akan awet hingga satu bulan.  Dengan catatan wadah kemiri harus selalu ditutup rapat setelah digunakan. 

4. Simpan di dalam freezer

Menyimpan kemiri di dalam freezer akan membuatnya lebih tahan lama. Seperti yang disebutkan dalam laman Nyonya Cooking, kemiri yang disimpan di freezer akan awet hingga satu tahun mendatang.Baca Juga: Penderita Asam Lambung Wajib Tahu, Minum Air Rebusan Daun Kemangi Bisa Jadi Pertolongan Pertama Saat Kambuh, Begini Caranya

GridPop.ID (*)