Find Us On Social Media :

Selain Gejala Fisik, Penderita Long Covid-19 Juga Rentan Terkena Gangguan Psikologis, Berikut Solusi dari Para Ahli

By Lina Sofia, Selasa, 14 September 2021 | 07:42 WIB

ilustrasi pasien Covid-19

GridPop.ID - Beberapa orang yang terinfeksi Covid-19 ada yang akan pulih kembali sehat dalam jangka waktu beberapa minggu. 

Namun, beberapa kasus ada yang masih menunjukkan gejala yang berangur lama atau bahkan berbulan-bulan meski telah dinyatakan negatif.

Ya, kondisi seperti ini disebut sebagai Long Covid-19.

Pasien Covid-19 yang mengalami Long Covid-19 ini akan merasakan gejala lebih dari 4 minggu.

Walaupun penderita tidak menularkan virus, namun beberapa pasien mengalami komplikasi medis yang mungkin mengakibatkan efek kesehatan yang berkepanjangan.

Dilansir dari Kompas.com, Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Reisa Brotoasmoro mengatakan semua penderita Covid-19 berpotensi mengalami sindrom long Covid-19.

"Tidak tergantung tingkat keberatan atau kritis pada saa Covid-19 itu. Baik seseorang itu mengalami OTG, bergejala ringan, maupun sedang dan berat, semuanya berpotensi mengalaminya," kata Reisa dalam keterangan pers secara virtual, Jumat (27/8/2021).

Namun demikian, kata Reisa, tidak semua penyintas terkena sindrom long Covid-19. Oleh karena itu, Reisa mengajak masyarakat untuk mengenali kondisi pasca-Covid-19.

Baca Juga: Long Covid Sering Dialami Penyintas Covid-19 Usai Dinyatakan Sembuh, Simak Gejala di Minggu Pertama yang Diindikasikan Berisiko Jangka Panjang