Find Us On Social Media :

Heboh Aksi Bentangkan Poster Kritik Pemerintah Saat Jokowi di Solo hingga 10 Mahasiswa Ditangkap Polisi, BEM UNS Menyayangkan Tindakan Aparat: Kenapa Kami Ditangkapi

By Lina Sofia, Selasa, 14 September 2021 | 19:02 WIB

Sejumlah mahasiswa UNS diciduk aparat yang diduga polisi, di tengah kunjungan Presiden Jokowi ke Solo, Senin (13/9/2021). Para mahasiswa itu membawa poster yang ditujukan untuk Presiden Jokowi.

GridPop.ID - Kehadiran Presiden Joko Widodo di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo diwarnai penangkapan 10 mahasiswa oleh polisi.

Diduga kesepuluh mahasiswa itu terlibat aksi pemasangan poster yang bertuliskan kritikan untuk pemerintah.

Poster itu dibentangkan saat Presiden berencana menghadiri di acara Forum Rektor Perguruan Tinggi se-Indonesia.

Sekretaris Jenderal Perhimpunan Bantuan Hukum dan Hak Asasi Manusia Indonesia (PBHI) Julius Ibrani menerangkan, penangkapan itu sebagai pendekatan yang salah.

"Salah, padahal Jokowi sendiri memahami bahwa mahasiswa punya peran untuk bersikap ekspresif, kritis dan bersuara di dalam publik," kata dia kepada TribunSolo, Senin (13/9/2021).

Julius menyayangkan, bahwa yang selalu menjadi masalah dalam penanganan ekspresi publik adalah dengan dalih mengganggu ketertiban umum sehingga harus diamankan.

Padahal, selama tidak terjadi kekerasan dan vandalisme atau pengerusakan.

"Kita ambil contoh petani yang juga diamankan kemarin, itu salah alamat," aku dia.

"Itu adalah aspirasi masyarakat di level akar rumput, salah jika menggunakan pendekatan ketertiban umum," jelasnya menekankan.

Terlebih kata dia, Jokowi sendiri yang menyatakan bahwa mahasiswa memang sudah waktunya kritis untuk menyampaikan aspirasi di ruang publik.

Baca Juga: Jokowi Tinjau Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Klaten, Seorang Pria Nangis Terharu Divaksin di Depan Orang Nomor 1 di Indonesia, Penyebabnya Sungguh Tak Disangka-sangka!