GridPop.ID - Permasalahan ketiak hitam tak jarang akan mengurangi rasa percaya diri seseorang saat tampil di depan umum.
Jika mengalami kondisi ini, maka segala cara bakal dilakukan demi mengatasi ketiak hitam.
Namun tahukah kamu jika ketiak yang hitam dapat disebabkan karena berbagai hal.
Melansir Healthline via Nakita.ID, berikut ini beberapa penyebab ketiak hitam:
- Gangguan kelenjar adrenal
- Penyakit diabetes
- Obesitas
- Hiperpigmentasi
- Iritasi deodoran
- Infeksi bakteri
- Mencukur bulu ketiak tidak pas
- Penumpukan sel kulit mati
Lantaran banyak penyebab permasalahan satu ini, cara memutihkan ketiak hitam juga perlu disesuaikan dengan pemicunya.
Cara memutihkan ketiak hitam dengan jeruk nipis
Tak sedikit yang memilih cara alami memutihkan ketiak.
Salah satu yang cukup populer adalah dengan menggunakan buah sitrus seperti jeruk nipis dan lemon.
Buah sitrus ini sering dimanfaatkan sebagai pemutih alami untuk mengatasi masalah kulit yang menghitam.
Berikut cara memutihkan ketiak hitam dengan jeruk nipis yang bisa dipraktekkan langsung di rumah:
1. Potong jeruk nipis menjadi beberapa bagian
2. Oleskan air perasan jeruk nipis ke bagian ketiak yang menghitam
3. Diamkan selama 10 menit, baru bilas jeruk nipis dengan air dingin sampai bersih
4. Keringkan bagian ketiak yang sudah bersih sampai tuntas
5. Berikan pelembab untuk mencegah iritasi
Dilansir dari Tribunjogja.com, selain menggunakan jeruk nipis, ada cara lain yang juga terbilang mudah dalam mengatasi ketiak hitam.
Menggunakan air kentang
Kandungan enzim katekolase yang terdapat dalam kentang dapat mengurangi masalah hiperpigmentasi pada kulit.
Cara penggunaannya juga sangat mudah.
Parut kentang kemudian peras airnya.
Air perasan tersebut kemudian digunakan di area ketiak yang hitam.
Tunggu 10 menit, lalu bilas dengan air dingin dan keringkan.
Menggunakan Irisan Timun
Cara mengatasi ketiak hitam selanjutnya adalah dengan menggunakan irisan timun.
Potong timun dengan irisan tebal.
Gosokkan ke area ketiak.
Tunggu selama 10 menit.
Bilas dengan menggunakan air dingin dan keringkan.
GridPop.ID (*)