Find Us On Social Media :

Selama Ini Tak Sadar, 5 Perilaku Ini Perlu Dihindari karena Bisa Jauhkan Hubungan Orang Tua dengan Anak, Anda Harus Waspada!

By None,Lina Sofia, Senin, 18 Oktober 2021 | 12:22 WIB

Ilustrasi ibu dan anak.

GridPop.ID - Mendidik dan mengasuh anak merupakan kewajiban bagi setiap orang tua.

Dan dalam praktiknya tentu bukanlah perkara yang mudah.

Terkadang orang tua melakukan pola asuh yang kurang tepat pada anak, berlandaskan rasa terlalu sayang atau ingin melindungi.

Mungkin orang tua pikir pengasuhannya sudah baik, tetapi belum tentu menurut perspektif anak juga begitu.

Terkadang, anak tidak ingin menuruti semua perintah dan larangan orang tua karena ada alasan yang hanya mereka yang ketahuinya.

Untuk itu, seiring waktu orang tua sama-sama belajar tentang apa yang sebenarnya anak butuhkan dari pengasuhan.

Melansir Bright Side, PARAPUAN.co telah merangkum 5 perilaku orang tua yang bisa menjauhkan hubungan dengan anak, antara lain:

1. Emosi pada anak karena masalah pribadi

Sebagai orang tua, tak perlu menyembunyikan emosi sedih, stres, atau menangis di depan anak-anak.

Ya, orang tua tidak selamanya kuat.

Namun, perhatikan cara mengelola emosi dan hadapi stres kamu dengan cara yang lebih baik.

Baca Juga: Siapa Sangka, Ternyata Bayi Sudah Bisa Diajak Membaca saat Masih Dalam Kandungan, Begini Kata Ahli Psikologi

Jika Anda melampiaskan emosi pada anak terkait masalah pribadi kamu, maka anak akan merasa khawatir dan bersalah tanpa sebab yang jelas.

2. Mengerjakan sesuatu saat anak sedang memberi tahu

Saat anak datang kepadamu, mereka membutuhkan perhatianmu secara penuh, sekalipun kamu sedang mengerjakan sesuatu.

Tenang saja, anak-anak tidak akan cerewet atau lama saat memberitahumu tentang sesuatu.

Akan tetapi, saat kamu tidak mendengarkan dan melihatnya saat berbicara, mereka bisa menganggap bahwa kamu tidak menghargainya.

3. Tidak menganggap serius masalah anak

Masalah yang mungkin kamu anggap sebagai masalah konyol atau sepele, bagi anak bisa jadi itu merupakan masalah serius.

Saat mereka berbagi keluh kesahnya kepadamu, tetapi kamu merespons masalah anak itu dengan godaan atau tertawa ketahuilah tindakanmu justru menyakiti hati anak.

Anak bisa menjadi pesimis untuk menyelesaikan masalahnya, sebab orang terdekatnya tidak memahami masalahnya.

Baca Juga: Bisa Ditiru Ibu-ibu di Rumah, Ternyata Ini Tips Parenting Ala Orang Tua di Jepang Agar Anak Tumbuh Sehat, Tak Melulu Makanan Mahal Kok!

4. Memberi tahu rahasia anak kepada orang lain

Memberitahu teman atau keluarga sesuatu yang dikatakan anak secara rahasia dapat membuat mereka menjadi tertutup dan tidak percaya padamu lagi.

Anda harus mengenali emosi anak dan tidak perlu berbagi cerita tentang rahasia atau masalah anak secara berlebihan dengan orang lain.

Jika anak kamu tahu, hal itu dapat melukai perasaan dan membuat mereka cemas.

5. Marah di depan orang banyak saat anak tantrum

Ketahui, anak terkadang belum mengerti situasi baru yang terjadi di sekitarnya, seperti mengapa banyak orang atau suasana yang begitu berisik.

Saat anak tantrum dan rewel, lalu kamu marah kepadanya untuk diam dan tidak menangis, itu membuatnya ketakutan dan malu luar biasa.

Marah dan menasehati anak di depan orang banyak dilarang untuk dilakukan karena akan melukai perasaan mereka seumur hidup, bahkan trauma inner child.

Nah, itulah 5 perilaku orang tua yang bisa menjauhkan hubungan anak. Anda bukan hanya perlu mewaspadainya tapi juga jangan sampai melakukannya, ya!

Artikel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul "Tanpa Disadari, 5 Perilaku Orang Tua Ini Jauhkan Hubungan dengan Anak"

Baca Juga: Dapatkan Tips Menarik Usir Rasa Bosan dan Bingung Saat Dampingi Anak Belajar dari Rumah, Yuk Ikuti Parenting Workshop, Gratis!

GridPop.ID (*)