Find Us On Social Media :

Pengantin Nekat Gelar Resepsi Pernikahan Saat Pemadaman Listri, Fotografer Ini Putar Otak hingga Lakukan Ini Demi Sesi Pemotretan Tetap Berjalan

By Lina Sofia, Selasa, 23 November 2021 | 14:22 WIB

Hasil foto pernikahan yang dilakukan dalam gelap.

GridPop.ID - Meski sudah diatur sedemikian rupa, pasti ada saja hal yang tak berjalan sesuai dengan rencana.

Seperti yang dialami oleh pengantin Malaysia ini, yang mana harus nekat lanjutkan acara resepsi meski listrik padam.

Dalam keadaan gelap total, mereka tetap melanjutkan sesi foto bersama kerabat.

Mempelai wanita bernama Nur Najihah Tamziz menikah dengan seorang pria pada 31 Oktober 2021 di Johor Bahru, Malaysia.

Dilansir Tribun Trends dari laman mstar.com pada Selasa (23/11/2021), wanita berusia 24 tahun tersebut mengatakan keluarganya telah menerima pemberitahuan tentang listri padam.

Keluarganya telah diberitahu bahwa ada pekerjaan perbaikan di daerah perumahan mereka di hari pernikahannya.

"Sesuai pemberitahuan, pekerjaan perbaikan dilakukan mulai pukul 15.00 hingga 19.00.

Perbaikan tersebut menyebabkan pemadaman listrik.

Tidak hanya rumah kami, tapi juga rumah lain di area sekitar terkena dampak serupa.

Saya sedih dan tak bisa berkata-kata karena ada gangguan di hari pernikahan saya," ungkap Nur Najihah Tamziz.

Melihat situasi tersebut, ia memajukan sesi pemotretan.

Pemotretan dilakukan lebih awal, yakni setelah akad di kantor agama Johor Bahru, pada pagi hari.

Saat siang hari, mendadak hujan, sementara cuaca mendung hingga sore hari.

"Pemotretan dimulai pukul 12 siang.

Namun tidak bisa selesai sebelum jam 15.00.

Baca Juga: 27 Tahun Langgeng Adem Ayem Tanpa Gosip Miring, Ada Hal Unik di Balik Pernikahan Armand Maulan dan Dewi Gita, Mati Listrik Saat Ijab Kabul hingga Pertolongan Tukang Mie Tek Tek