Find Us On Social Media :

Sukses Raup Miliaran Rupiah Berkat Jual Foto Selfie, Ghozali Everyday Pasrahkan Semua Penghasilan Pada Orang Tua, Sosok Ini Kagum: Makanya Rezekinya Jalan

By Ekawati Tyas, Jumat, 4 Februari 2022 | 14:02 WIB

Ghozali Everyday bersama ragam swafotonya sebagai NFT yang laku miliaran rupiah di OpenSea.

GridPop.ID - Ghozali Everyday mendadak jadi miliarder sejak berhasil menjual foto selfie lewat NFT melalui OpenSea.

Nama Ghozali Everyday pun ramai jadi bahan perbincangan seantero negeri.

Dilansir dari Kompas.com, orang tua Ghozali Everyday bahkan sempat merasa heran usai putranya mendadak viral.

Terlebih orang tua Ghozali juga tak paham soal NFT yang jadi ladang uangnya.

"Respons keluarga pas tahu? Kaget enggak? Lu bikin apa sih?" tanya Rudy Salim dikutip dari YouTube Prestige Productions.

"Iya (kaget), soalnya orang tua juga masih enggak paham soal NFT," kata Ghozali sambil tersenyum.

Kendati demikian, orang tua Ghozali bangga atas pencapaian mahasiswa semester 7 di salah satu universitas swasta di Semarang tersebut.

"Ya bangga.

Soalnya orang tua juga wirausaha, cuma lagi sepi," kata Ghozali yang merupakan anak pedagang batik itu.

Baca Juga: Jadi Miliarder Dadakan Berkat Jual Foto Selfie, Ghozali Langsung Dipepet Banyak Wanita, Ogah Gubris dan Malah Lakukan Trik Mengejutkan Ini untuk Menghindar

Uang hasil penjualan NFT ternyata juga digunakan Ghozali untuk membantu perekonomia orang tuanya.

"Beberapa udah saya tarik buat bantu orang tua," tutur Ghozali.

"Sudah dipasrahin (diserahkan) ke orang tua, jadi orang tua yang ngatur.

Saya tinggal kalau pengin, minta," kata Ghozali.

Mendengar pengakuan Ghozali, Rudy lantas memaklumi kesuksesan yang kini diraih Ghozali dalam usia 22 tahun.

"Kamu dari tadi saya pancing, beli mobil enggak, beli ini enggak, tapi tujuannya untuk aktualisasi diri, kamu mau bangun studio, kamu mau kerja, mau bantu keluarga," kata Rudy.

"Makanya rezeki kamu juga jalan.

Coba kalau dari tadi saya tanya 'mau beli mobil enggak,' (dijawab) mau, mungkin rezekinya enggak kayak gini," sambung Rudy.

Lebih lanjut, Ghozali memiliki keinginan lain meski kini ia telah memiliki banyak uang.

Baca Juga: Dulu Foya-foya Sampai Viral, Warga Tuban Ini Nyesel Tujuh Turunan Begitu Tahu Ganti Rugi Rp 2,5 M yang Diterima Tak Seberapa, Tanahnya Dihargai Segini per Meter

Keinginan tersebut adalah membangun studio animasi sendiri.

Sosok Ghozali dikenal luas usai berhasil menjual foto selfie dirinya yang dikumpulkan sejak usia 18 tahun hingga 22 tahun.

Dari 933 foto di laman OpenSea miliknya, Ghozali berhasil menjual satu foto selfie dengan harga termurah sekitar 0,3 ETH atau setara Rp 14,3 juta untuk satu foto selfie.

Dilansir dari Tribunnews.com, akibat kepopuleran Ghozali kini muncul orang-orang yang mengaku sebagai saudara.

Bahkan orang-orang tersebut mencoba meminjam uang padanya.

"Setelah banyak duit, banyak temen yang WA minjem duit enggak?" tanya Rudy membacakan pertanyaan netizen, dikutip dari YouTube Prestige Productions.

"Itu pasti sih," jawab Ghozali sambil tersenyum.

"Minta apa minjem?" tanya Rudy lagi menegaskan.

"Lebih ke minjem sih," jawab Ghozali masih disertai senyuman.

Baca Juga: Dulu Sudah Diwanti-wanti Kades, Warga Kampung Miliarder di Tuban Kini Harus Pasrah Terima Nasib, Belum Ada Setahun Uang Habis dan Tak Punya Penghasilan Tetap!

GridPop.ID (*)