Find Us On Social Media :

'Ini Sangat Menakutkan', Pasangan di Ukraina Ceritakan Momen Pernikahannya Saat Terjadi Serangan Udara dari Rusia, Suara Sirine Menggema Seisi Gedung!

By Arif B, Kamis, 3 Maret 2022 | 05:01 WIB

Pasangan Ukraina ini menikah saat terjadi invasi Rusia

GridPop.ID - Pasangan asal Ukraina ini terpaksa melangsungkan pernikahan di tengah invasi besar-besaran dari Rusia.

Yaryna Arieva pun menceritakan momen mencekam selama pernikahannya dengan Sviastovlav Fursin berlangsung.

Mulai dari suara sirine yang menggema seisi gedung hingga kekhawatiran mereka akan yang terjadi selanjutnya.

"Itu sangat menakutkan," kata Arieva (21).

Melansir dari CBS News, pernikahan Arieva dan Sviastovlav dilangsungkan pada Kamis (24/2/2022) di biara St Michael di Kiev.

Ini lebih cepat dari yang mereka rencanakan pada 6 Mei 2022.

Sayangnya rencana tersebut berubah ketika Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan operasi militer di Ukraina pada Kamis pagi.

Serangan dimulai beberapa jam sebelum fajar dengan serangkaian serangan rudal.

Invasi Rusia dengan cepat menyebar ke Ukraina tengah dan timur.

Baca Juga: 'Dia Tidak Tahu Akan Dibawa ke Sana', Ibu di Rusia Kaget Anaknya Dikirim ke Ukraina hingga Kini Jadi Tawanan Perang!

Pasukan Moskwa menyerang negara tersebut dari tiga sisi.

Arieva dan Yaryna lantas memutuskan untuk memajukan tanggal pernikahan mereka.