GridPop.ID - Petasan memang lekat dengan suasana perayaan hari-hari besar, termasuk ketika memasuki bulan Ramadhan.
Namun orang tua patut waspada jika anaknya bermain petasan.
Pasalnya sudah kejadian tangan seorang bocah 12 tahun di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, hancur gegara benda yang satu ini.
Melansir dari Tribunnews.com, peristiwa tragis itu dialami MSR (12) asal Tembelang, Kabupaten Jombang pada Minggu (02/05/2021) pagi.
Awalnya, MRS dan tiga temannya membeli satu paket petasan berukuran cabe.
Setelah itu dirangkai menjadi tiga petasan berukuran lebih besar.
Petasan hasil rakitan itu kemudian disulut di area persawahan Desa Sentul, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang.
Dari tiga petasan hasil rakitan, satu di antaranya gagal meledak.
MRS pun penasaran ingin mencari tahu penyebab petasannya tidak bunyi.
Kala itu, MRS sudah sempat diingatkan dan diajak pergi saja oleh teman-temannya.
Namun ia bersikukuh untuk mendekat dan mengecek langsung kondisi petasannya.