"Menjual properti, jual mobil, jual semua, semua yang bisa aku lakukan," ucap Denada.
Pemeran film Kau dan Aku Cinta Indonesia itu merasa keputusan menjual beberapa aset adalah hal lumrah ketika kondisi terhimpit di tengah pandemi Covid-19.
"Kami kebetulan berada di luar negeri, kebetulan saja Aisha ada perjalanan hidupnya, salah satunya adalah harus check-up, segala macam, sehingga ada pengeluarannya," ujar Denada.
Denada mengucap syukur karena kemoterapi kanker darah Aisha telah selesai.
Denada mengucapkan terima kasih kepada segala pihak yang telah mendoakan Aisha untuk menjalani serangkaian proses medis dari tahap ke tahap.
"Jadi protokol kemoterapi dia sudah selesai, alhamdulillah, terima kasih yang sudah mendoakan," ungkap Denada.
Walau kemoterapi sudah selesai, Aisha masih dalam tahap pengawasan dokter.
Pengawasan ini dilakukan untuk memantau reaksi setelah Aisha selesai menjalani kemoterapi.
Saat ini Denada mulai sering pulang ke Indonesia di sela menemani anaknya yang menetap di Singapura.