Namun menurutnya rokok elektriknya itu sudah tidak berfungsi lagi.
Haikal menyebut si bayi memang suka bermain dengan rokok elektrik itu.
"Dia selalu bermain. Polisi sudah mengambil pernyataan, tidak bisa dibantah."
Seblumnya, beredar kabar bahwa Haikal adalah bapak dari sang bayi.
Namun ternyata hal tersebut tidak benar.
Haikal pun segera mengonfirmasi hal tersebut.
"Setelah itu, pernyataan bahwa saya adalah ayah dari anak itu salah. Saya bukan ayahnya. Saya mohon maaf sekali lagi," tukasnya.
Belakangan vape dianggap sebagai alternatif yang lebih sehat dibandingkan rokok konvensional dari tembakau.
Benarkah demikian?
Faktanya, dilansir dari Kompas.com, menurut Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono pemahaman tersebut adalah sebuah kekeliruan.
Dante menilai, rokok elektrik sama bahayanya dengan rokok konvensional.