Find Us On Social Media :

TIPS HIDUP: Jadi Kecintaan Sejuta Umat, Siapa Sangka Makanan Ini Bisa Cegah Meningitis, Penyakit yang Renggut Nyawa Olga Syahputra

By Ekawati Tyas, Senin, 15 Agustus 2022 | 08:32 WIB

Kondisi Olga Syahputra ketika sakit

GridPop.ID - Penyakit meningitis tentu sudah tak asing di telinga masyarakat.

Ya, meningitis adalah infeksi selaput pelindung yang melindungi otak dan sumsum tulang belakang (meninges).

Melansir Kompas.com, meningitis dapat menyerang siapa saja, tapi kerap terjadi pada bayi, anak kecil, dan dewasa muda.

Apabila tak ditangani dengan cepat, infeksi ini dapat menjadi kondisi yang serius.

Meningitis juga dapat menyebabkan keracunan darah yang mengancam jiwa (septikemia) dan mengakibatkan kerusakan permanen pada otak atau syaraf.

Ada baiknya jika kamu memperhatikan tips hidup: mencegah meningitis dengan memperhatikan sejumlah makanan yang dikonsumsi tubuh.

Seperti diketahui bahwa tercatat sudah ada publik figur Tanah Air yang meninggal dunia lantaran penyakit ini, yaitu Olga Syahputra dan Glenn Fredly.

Nah, bukankah 'lebih baik mencegah daripada mengobati' itu benar adanya?

Melansir Sajiansedap.id, ada langkah yang bisa digunakan untuk mencegah penyakit meningitis.

Salah satunya dengan memperhatikan soal asupan makanan apa yang masuk ke dalam tubuh.

Nah, berikut ini adalah 3 jenis makanan yang dapat mencegah meningitis.

Baca Juga: Bak Firasat, Mutia Ayu Kenang Momen Sebelum Kepergian Glenn Fredly Sempat Rekam Video Sambil Ceritakan Kisah Hidup, Ini Alasannya yang Sungguh Menyayat Hati