GridPop.ID - Bawang putih identik sebagai bumbu dapur yang berfungsi sebagai penyedap rasa masakan.
Tapi, tahukah kamu bahwa ada tips hidup sehat dengan cara meletakkan bawang putih di bawah bantal.
Kok bisa ya?
Melansir Sajiansedap.id, bawang putih selain digunakan sebagai bumbu memiliki manfaat lain untuk pengobatan.
Mulai dari mengatasi gangguan pernapasan, sakit perut, hingga infeksi.
Tak hanya itu saja, bawang putih juga dapat dimanfaatkan untuk mengatasi jerawat, menghilangkan flek hitam, mengangkat sel kulit mati, dan menghilangkan stretch mark.
Agar mendapat manfaat bawang putih, bisa dengan cara meletakkannya di bawah bantal.
Bahkan cara ini sudah digunakan selama berabad-abad lalu lantaran dipercaya mampu menangkal energi negatif.
Meski baunya sangat kuat, tapi setimpal dengan manfaat jika tidur dengan satu siung bawang putih yang diletakkan di bawah bantal.
- Mampu Meningkatkan Kualitas Tidur
Bawang putih mengandung senyawa sulfur yang memiliki efek menenangkan sehingga membantu meningkatkan kualitas tidur.
Pun dengan kandungan seng alami pada bawang putih yang menimbulkan rasa aman.
- Mengatasi Insomnia
Dengan terapi bawang putih di bawah bantal, maka dapat mengatasi insomnia.
Meski aromanya begitu menyengat, namun justru itulah yang membuat otot menjadi rileks.
Alhasil insomnia dapat teratasi.
- Recharge Energi
Jika kualitas tidur sudah membaik, maka tubuh akan menjadi lebih berenergi keesokan harinya.
Tentunya hal itu membuat kita menjadi semangat dalam menjalani aktivitas.
Selain terapi tersebut, kita bisa mendapat manfaat bawang putih dengan mengonsumsi satu siung bawang putih mentah ketika perut dalam keadaan kosong.
Selain itu, agar mendapat kualitas tidur, bisa juga dengan membuat minuman campuran bawag putih, susu murni, dan madu.
Caranya yaitu dengan memanaskan segelas susu murni dan satu siung bawang putih yang telah dihancurkan.
Jika sudah cukup panas, tambahkan madu dan kemudian minum campuran tersebut 30 menit sebelum tidur.
Akan tetapi, perlu diingat jika konsumsi bawang putih tak boleh berlebihan.
Melansir Kompas.com, efek samping konsumsi bawang putih berlebihan antara lain:
1. Meningkatkan Risiko Perdarahan
2. Napas Bau
Baca Juga: Simak Tips Hidup Menyimpan Bawang Putih Agar Makin Awet, Pakai Wadah Plastik Atau Kantong Kertas?
3. Masalah Pencernaan
4. GERD
GridPop.ID (*)