-Pastikan TV analog telah dalam posisi power off atau daya mati. -Cabut kabel antena yang telah terpasang di TV analog. -Sambungkan kabel antena ke port yang biasanya bernama "ANT IN" dan tersedia di bagian punggung STB. -Sambungkan kabel HDMI dari port di STB ke TV analog. -Jika TV analog belum mendukung sambungan HDMI, bisa juga disambungkan dengan kabel AV yang biasanya memiliki tiga ujung konektor berwarna merah, kuning, dan putih. -Pastikan STB telah terhubung dengan daya dan nyalakan STB serta TV analog. -Masuk ke menu pengaturan TV analog, pilih mode tampilan AV. -Setelah menu STB muncul, pilih opsi pencarian saluran. -Jika daftar saluran siaran digital telah muncul, pilih opsi simpan, dan Anda bisa segera menikmati siaran digital di TV analog.
GridPop.ID (*)