GridPop.ID - Penyebab insomnia ternyata bisa karena porsi makanan sebelum tidur loh!
Seperti diketahui, insomnia adalah gangguan sulit tidur.
Melansir Kompas Health, insomnia dapat terjadi dalam jangka pendek maupun panjang.
Imbas insomnia yakni mengganggu aktivitas sehari-hari dan dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit.
Mengutip Medical News Today, insomnia dibagi menjadi sejumlah jenis:
Berdasarkan durasi
- Insomnia akut dan sementara, masalah jangka pendek yang terjadi selama atau kurang dari 3 bulan
- Insomnia kronis, dapat berlangsung selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun.
Berdasarkan penyebab
- Insomnia primer merupakan masalah tersendiri
- Insomnia sekunder, terjadi akibat masalah kesehatan lain.
Berdasarkan tingkat keparahan
- Insomnia ringan, melibatkan kurang tidur yang menyebabkan kelelahan
- Insomnia sedang, memengaruhi fungsi atau kualitas hidup sehari-hari
- Insomnia kronis, memiliki dampak yang signifikan pada kehidupan sehari-hari.
Penyebab
Adapun penyebab insomnia ternyata beragam, mulai dari jet lag, kamar atau tempat tidur tidak nyaman, jarang berolahraga, mimpi buruk, hingga menggunakan obat-obatan tertentu.
Melansir Tribun Health, ternyata insomnia juga dapat disebabkan oleh makanan.