GridPop.ID - Ramadhan 2023 akan segera datang.
Umat muslim menjalankan ibadah puasa saat Ramadhan tiba.
Puasa dilakukan dengan menahan lapar haus mulai dari terbitnya matahari hingga tenggelamnya matahari.
Selain menjadi ibadah di bulan Ramadan, ternyata ada manfaat dari menjalankan ibadah puasa.
Bahkan puasa juga sangat bermanfaat untuk kesehatan, salah satunya mencegah kanker.
Berikut ini beberapa manfaat dari puasa menurut sains yang dikutip oleh GridStar.ID dari Kompas.com:
1. Mengontrol gula darah
Puasa bisa mengontrol gula darah yang pastinya ini sangat berguna bagi mereka yang mengalami risiko diabetes.
Penelitian yang dilakukan terhadap 10 orang yang menderita diabetes 2, menunjukkan bahwa puasa intermiten jangka pendek bisa menurunkan kadar gula darah dengan mengurangi resistensi insulin.
2. Meningkatkan kesehatan jantung
Secara rutin menjalanii puasa bisa meningkatkan kesehatan jantung, menurunkan risiko penyakit jantung koroner, dan bisa membantu menurunkan tekanan darah, trigliserida, dan kadar kolesterol.
3. Membantu penurunan berat badan
Puasa juga bisa meningkatkan metabolisme dan membantu menjaga jaringan otot untuk mengurangi berat badan dan lemak tubuh.
4. Meningkatkan sekresi hormon pertumbuhan
Puasa juga bisa meningkatkan kadar human growth hormone (HGH).
HGH merupakan protein penting yang berperan dalam pertumbuhan, metabolisme dan penurunan berat badan dan kekuatan otot.
5. Mencegah kanker
Sebuah penilitian yang dilakukan terhadap hewan menunjukkan jika puasa bisa bermanfaat bagi pengobatan dan pencegahan kanker.
Baca Juga: Buat Kondisi Membaik! Berikut 5 Manfaat Puasa Bagi Penderita Diabetes yang Wajib Diketahui
Penelitian yang dilakukan terhadap tikus menunjukkan jika puasa bisa membantu menghalangi pembentukan tumor.
Dalam penelitian tersebut puasa disebut bisa memblokir perkembangan tumor dan meningkatkan efektivitas kemoterapi.
Bacaan Niat Puasa Ramadhan
Dilansir dari laman tribunramadan.com, berikut ini bacaan niat puasa Ramadhan:
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ اَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ هذِهِ السَّنَةِ ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ghadin 'an adaa'i fardhi syahri ramadhaana haadzihis sanati lillahi ta'ala
Artinya: "Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah Ta'ala."
Bacaan Doa Berbuka Puasa
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ
Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih."
GridPop.ID (*)