Find Us On Social Media :

Angin Segar, Kartu Prakerja Gelombang 48 Akhirnya Dibuka, Ini Syarat yang Wajib Kamu Penuhi

By Helna Estalansa,None, Sabtu, 18 Februari 2023 | 10:02 WIB

Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka

GridPop.ID - Ada kabar gembira nih buat kamu yang masih pengangguran.

Pasalnya, program Kartu Prakerja Gelombang 48 akhirnya resmi dibuka.

Yang belum lolos Kartu Prakerja Gelombang 47, kamu bisa mencoba gelombang 48.

Seperti diketahui, pemerintah mengumumkan program Kartu Prakerja Gelombang 48 telah dibuka hari ini (17/2/2023).

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, untuk gelombang ini hanya tersedia 10.000 kuota peserta yang bisa mengikuti program dengan skema normal.

"Pada hari ini, jam 19.00 nanti malam, program Kartu Prakerja Gelombang 48 dibuka dengan kuota 10.000 peserta dan ini nanti akan dinaikkan sesuai dengan lembaga pelatihan yang bergabung di dalam ekosistem Kartu Prakerja," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Jumat.

Airlangga menjelaskan alasan dibatasinya kuota peserta Kartu Prakerja gelombang 48 tersebut lantaran adanya penyesuaian dengan lembaga pelatihan yang masuk dalam ekosistem Kartu Prakerja masih terbatas.

"Mengapa pelatihan ini dibatasi, kuota dibatasi? karena menyesuaikan dengan program pendaftaran lembaga pelatihan yang dikurasi oleh manajemen pelaksana dari program Kartu Prakerja ini," lanjut dia.

"Singkatan baru namanya MPPKP (Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja) dan pelatihan tersedia masih dalam terbatas dan kuota ini akan ditingkatkan di gelombang-gelombang lanjutannya," kata Airlangga.

Karena itu, dirinya mengajak lembaga pelatihan untuk bergabung dalam ekosistem Kartu Prakerja.

"Pemerintah mengajak lembaga pelatihan berkualitas untuk ikut mengikuti seleksi penyedia pelatihan terutama lembaga pelatihan dari wilayah Indonesia Tengah, Indonesia Timur secara khusus di kota-kota yang sangat terbuka adalah Pontianak, Makassar, Kupang, Jayapura," ucapnya.

Baca Juga: 7 Tahap Program Kartu Prakerja 2023 yang Wajib Diikuti Peserta, Mulai dari Pendaftaran hingga Isi Survey