Find Us On Social Media :

GAMPANG! Begini Cara Buat Voice Note alias Pesan Suara Jadi Status WhatsApp Biar Makin Kekinian

By Ekawati Tyas, Minggu, 26 Februari 2023 | 12:22 WIB

Cara buat status WhatsApp pakai voice note atau pesan suara.

GridPop.ID - Bagaimana cara membuat voice note atau pesan suara menjadi status WhatsApp?

Ya, baru-baru ini WhatsApp kembali mengeluarkan fitur barunya.

Pasalnya, pengguna bisa membuat pesan suara atau voice note menjadi status WhatsApp.

Melansir Sripoku.com, begini cara membuat status dari rekaman suara dengan mudah.

Cara Buat Status WhatsApp dari Rekaman Suara

Dikutip dari laman Makeuseof, berikut ini tahapannya:

- Pilih tab "Status" di layar beranda WhatsApp

- Selanjutnya, di bagian bawah layar status, klik ikon berbentuk pensil

- Ketuk ikon "mikrofon"

- Selanjutnya rekam status suara Anda

- Setelah selesai merekam, ketuk ikon panah untuk memposting status audio Anda.

Baca Juga: Jangan Mau Kena Tipu, Begini Cara Cek Pinjol Legal atau Tidak di OJK via WhatsApp

Jika bingung dengan apa yang ingin Anda lakukan dengan postingan pesan suara di status selain "Tes 1, 2, 3", Anda mungkin bisa menggunakan beberapa ide membuat status dari rekaman suara berikut:

- Membagikan cerita lucu atau lelucon

- Berbagi tentang pikiran dan perasaan Anda saat ini

- Bagikan pembaruan tentang apa yang terjadi dalam hidup Anda belakangan

- Bagikan lagu, podcast atau catatan suara

- Gunakan untuk berbagi motivasi dan inspirasi dengan kontak Anda.

Tak hanya itu saja, pengguna WhatsApp bisa mengunggah status berupa video dengan diiringi musik loh!

Melansir Kompas.com, begini cara update status WhatsApp video dengan musik tanpa perlu bantuan aplikasi pihak ketiga.

Kok bisa ya?

Cara Membuat Video WhatsApp Status Secara Langsung

Pengguna hanya perlu menggunakan speaker audio WA dan mengaktifkan aplikasi pemutar musik di latar belakang. Begini caranya:

Baca Juga: Baru Tahu Sekarang, Ternyata Begini Cara Hapus Pesan WhatsApp Secara Otomatis, Dijamin Gampang dan Gak Ribet

Akan tetapi, volume musik yang dihasilkan dari memutar musik di latar belakag cenderung rendah.

Jika ingin memberikan kualitas terbaik, sebaiknya gunakan aplikasi edit video.

Cara ini dilakukan di ponsel Xiaomi Redmi Note 10s.

Pengguna juga bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga apabila menginginkan kualitas yang lebih baik.

Baca Juga: Duh Selama Ini Gak Sadar, Ternyata Nomor WhatsApp Diblokir Orang Lain Kalau Alami Ciri-ciri Seperti Ini

Cara Membuat Video WhatsApp Status lewat CapCut

Jika ingin membuat video WhatsApp dengan kualitas lebih baik, maka gunakan aplikasi pihak ketiga yang salah satunya adalah Capcut. Begini caranya:

Gampang bukan?

Baca Juga: Kerap Diremehkan Padahal Berisiko! 5 Larangan di WhatsApp Ini Patut Diketahui Demi Keselamatan Akunmu

GridPop.ID (*)