Find Us On Social Media :

Jangan Jadi Alasan Bermalas-malasan, Ternyata Ini Maksud dari Tidurnya Orang Puasa Adalah Ibadah

By Lina Sofia, Rabu, 15 Maret 2023 | 14:23 WIB

Tidurnya orang puasa adalah ibadah, benarkah?

"Tentu saja yang paling baik adalah ketika digunakan untuk hal-hal yang lebih positif, seperti baca Alquran, zikir, belajar," terang Wahid Ahmadi.

Ia kembali menegaskan, tidur lebih baik daripada membicarakan hal yang tidak bermanfaat saat ber puasa.

"Jika dibanding dia melek, kemudian ngomong ke sana ke mari, tentu saja lebih baik digunakan untuk tidur," imbuhnya.

Wahid Ahmadi menambahkan, orang yang diam saat puasa karena tak ingin membicarakan hal negatif, juga akan mendapat pahala.

"Bukan hanya tidur, diamnya orang puasa saja sudah mendapatkan pahala," ungkap dia.

"Memang orang yang diikat oleh aturan puasa, sepanjang hari berada dalam ketaatan pada Allah, dan mendapat ganjar dari Allah," pungkas Wahid Ahmadi.

Baca Juga: Bulan Penuh Berkah Sebentar Lagi Datang, Inilah Sederet Amalan yang Bisa Umat Muslim Kerjakan Selama Puasa Ramadhan 2023

GridPop.ID (*)