GridPop.ID - Tak sedikit yang bertanya, apakah menangis membatalkan puasa?
Sebagaiman diketahui bahwa saat ini umat Muslim di seluruh dunia sedang melangsungkan ibadah puasa Ramadan 2023.
Perlu diketahui bahwa ada sejumlah hal yang membatalkan puasa.
Lantas apakah menangis termasuk di dalamnya?
Hal-hal yang Membatalkan Puasa
Melansir Kompas.com, setidaknya ada 8 hal yang membatalkan puasa.
- Makan dan Minum saat Puasa
- Berhubungan Seksual di Siang Hari
- Muntah yang Disengaja
- Keluarnya Air Mani
- Memasukkan Benda atau Segala Sesuatu ke Dalam Tubuh
Baca Juga: Masuki Bulan Ramadhan 2023, Begini Cara Ampuh Atasi Maag Kambuh saat Puasa
- Haid atau Nifas
- Gila
- Murtad atau Keluar dari Agama Islam
Nah, bagaimana dengan menangis?
Melansir Tribunnews.com, hukum menangis saat puasa adalah mubah atau boleh.
Pernyataan itu diungkap oleh Ustaz Wahid Ahmadi, Mantan Ketua Ikatan Dai Indonesia (Ikadi) Jawa Tengah.
Hal itu dikutip dari tayangan YouTube Tribunnews berjudul "Hukum Menangis saat Berpuasa".
Menangis dapat disebabkan oleh beragam hal.
Mulai dari senang, sedih, atau bahagia yang berlebihan.
Tapi, ada menangis yang sifatnya mulia.
Yaitu menangisnya orang yang takut kepada Allah SWT.
Baca Juga: Sayang untuk Dilewatkan, Ini Sederet Manfaat Puasa Ramadhan bagi Kesehatan Tubuhmu
Tangisan mulia lainnya yakni tangisan orang-orang yang berdosa dan meminta ampun kepada Allah SWT.
Menangis memang tak membatalkan puasa.
Namun, hindari menangis jika tak ada sebab.
Sebaliknya, puasa hendaknya dijalankan dengan suka cita dan berharap ridha Allah SWT.
GridPop.ID (*)