Find Us On Social Media :

5 Olahraga yang Bikin Otot Vagina Kencang, Dijamin Pak Suami Ngira Istri Balik Gadis Lagi

By Ekawati Tyas, Rabu, 29 Maret 2023 | 09:32 WIB

Cara mengencangkan otot missv.

GridPop.ID - Siapa sih yang tak menginginkan miss v kencang bak gadis lagi?

Nyatanya ada tips mengencangkan miss v yang kendur loh!

Mengutip Kompas.com, penyebab miss v kendur atau longgar yaitu karena dua hal, yakni:

- Persalinan

Persalinan normal dapat meregangkan otot-otot vagina dan melemahkan dasar panggul.

Jika nifas berakhir, maka vagina akan kembali rapat.

- Penuaan

Sejumlah wanita yang memasuki usia 40 tahun atau menjelang menopause merasa elastisitas vagina berkurang.

Saat memasuki fase tersebut, jaringan vagina bisa menjadi kering dan tipis, dan otot dasar panggul wanita menjadi lebih rileks.

Penurunan kadar estrogen menurunkan suplai darah ke otot-otot vagina yang memengaruhi elastisitas jaringan vagina.

Penuaan juga disertai dengan penurunan kolagen atau protein yang ditemukan di kulit, tulang, dan otot. Kadar kolagen yang rendah dapat menyebabkan dasar panggul melemah.

Baca Juga: 6 Hal Penyebab Vagina Hitam, Nomor 5 paling Sering Dilakukan Wanita

Tips Mengencangkan Otot Miss V

Melansir Sonora.ID, ada 5 jenis olahraga yang dapat membuat otot miss v kencang lagi, yaitu:

- Senam Kegel

Senam kegel menjadi salah satu olahraga sederhana yang bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja untuk merapatkan bagian miss v.

Otot pelvik merupakan salah satu otot yang berkaitan dengan bagian rektum, vagina, dan uretra pada panggul.

Jika melakukan senam ini secara rutin, maka mampu membuat otot pelvik mengencang, salah satunya pada bagian vagina.

Caranya mudah, cukup kencangkan otot pelvik selama beberapa detik lalu lepaskan beberapa detik.

Lakukan gerakan ini ini 10 hingga 15 kali sebanyak 3 kali dalam sehari.

- Latihan Pergerakan Otot Panggul

Caranya, berdirilah sejajar dengan bahu dan bokong yang bersandar di dinding.

Kemudian tarik perut ke arah tulang belakang dengan posisi punggung menempel di dinding.

Baca Juga: Pantas Bikin Istri Tak Puas, Ternyata Ini Kesalahan yang Sering Dilakukan Suami saat Hubungan Intim

Lalu tegakkan perut selama kurang lebih 4 detik dan lemaskan.

Lakukan latihan ini 10 kali sebanyak 5 kali sehari.

Jika rutin maka rasakan manfaatnya.

- Gunakan Chinese Balls

Chinese ball yaitu dua bola yang digabungkan menggunakan tali, dimana masing-masing bola berisi bola yang lebih kecil.

Bola tersebut dimasukkan ke dalam vagina seperti tampon.

Fungsi bola ini adalah membantu memperkuat dasar panggul dan bisa memberikan kenyamanan.

Ketika bola ada di dalam, lakukan latihan kegel dengan mengencangkan dan mengendurkan otot.

Tak hanya itu, bisa juga mendorong bola dengan vagina, hingga menciptakan perasaan rileks.

Lakukan latihan ini 10-15 menit sehari.

Sebaiknya gunakan yang paling ringan jika baru pertama kali menggunakan chinese balls.

Baca Juga: Tips Bikin Miss V Kencang Seperti Gadis, Cukup Pakai Bahan Herbal Ini Dijamin Suami Makin Cinta

- Neuromuscular electrical stimulation (NMES)

NMES dapat menguatkan otot panggul dengan mengirimkan aliran listrik pada otot panggul. Aliran listrik tersebut dapat membuat otot panggul berkontraksi dan melemas.

NMES berlangsung hingga 20 menit.

Sebaiknya lakukan hal ini satu kali setiap empat hari dalam beberapa minggu.

- Squats

Squats atau berjongkok adalah latihan sederhana yang bisa dilakukan untuk mengencangkan otot miss v.

Caranya, berdiri tegak lalu letakkan kaki sejajar posisi bahu.

Turunkan bokong da pastikan pinggul berada di atas lutut dan lutut menghadap depan.

Tahan selama beberapa detik dan naik kembali perlahan.

Lakukan squats sebanyak 30 kali sehari dan istirahat selama beberapa detik sesudah 10 kali.

Perlu diingat, sebelum melakukan beragam cara di atas sebaiknya diskusikan dengan dokter tentang latihan apa yang paling sesuai.

Baca Juga: WASPADA! Inilah 9 Kemungkinan Penyebab Miss V Lecet dan Nyeri Setelah Berhubungan Intim

GridPop.ID (*)