Find Us On Social Media :

6 Pemicu Jantung Berdebar dengan Kencang, Hati-hati Bisa Saja Tanda Penyakit Ini

By Luvy Octaviani, Jumat, 31 Maret 2023 | 20:01 WIB

Ilustrasi Jantung

GridPop.ID - Jantung menjadi salah satu organ tubuh yang penting bagi manusia.

Dilansir dari laman kompas.com, jantung adalah organ utama dari sistem peredaran darah (kardiovaskular) yang memompa dan menyalurkannya ke seluruh tubuh.

Jantung juga berfungsi untuk menjaga tekanan darah.

Tak heran, jika kondisi jantung pun kerap mendapatkan perhatian karena fungsinya yang memang penting.

Pasalnya, jantung sangat penting untuk kelangsungan hidup setiap orang.

Dalam kegiatan sehari-hari, jantung bisa tiba-tiba berdebar dengan kencang, biasanya hal ini terjadi karena akan menghadapi hal yang menegangkan.

Namun, tak hanya itu, jantung berdebar juga bisa disebabkan oleh hal lain bahkan menandakan penyakit tertentu.

Dilansir dari laman sonora.id, berikut ini adalah 6 pemicu jantung berdebar dengan kencang:

1. Faktor psikologis

Baca Juga: 8 Manfaat Puasa Ramadhan untuk Kesehatan, Dapat Meningkatkan Kesehatan Jantung hingga Mengontrol Gula Darah

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, jantung berdebar biasanya terjadi ketika sedang menghadapi hal yang sangat menegangkan, menyenangkan, atau baru dalam hidup.

Rasa gelisah, stres, bahkan senang yang berlebihan akan membuat jantung berdebar lebih cepat dan keras.