Find Us On Social Media :

Minum Pil Koplo Sebelum Beraksi, Remaja Ini Nekat Curi Motor, Paras Cantiknya Jadi Sorotan

By Luvy Octaviani, Jumat, 14 April 2023 | 20:30 WIB

Wanita cantik nekat mencuri sepeda motor

GridPop.ID - Kasus pencurian motor yang dilakukan wanita ini menjadi sorotan.

Diketahui, aksi wanita ini terjadi setelah dirinya meminum pil koplo.

Setelah ditangkap, paras cantik pencuri motor ini pun langsung menjadi sorotan!

Dilansir dari laman tribunstyle.com, seorang maling motor yang ditangkap polisi belakangan menyita perhatian publik di jagat media sosial.

Ulahnya mencuri motor tentu masuk kategori tindak kriminal kelas teri.

Namun, publik menyoroti sosok si maling yang merupakan perempuan dan ternyata berparas cantik!

Video maling berparas cantik itu pun menjadi viral.

Salah satu akun di Instagram ikut memviralkan @anidreli_48 perempuan yang nekat bertindak aksi kriminal itu.

Akun tersebut menuliskan keterangan terkait sosok si maling motor itu dalam video yang diunggahnya.

Baca Juga: Kisahnya 'Menggelitik' Rasa Kemanusiaan, Pria Ini Nekat Curi Motor Pedagang Sayur Demi Bisa Lakukan Hal Ini, Terungkap Alasannya Bikin Nyesek

"Ijin Meneruskan, Maling Motor Cantik."

"Di Informasikan kepada warga masyarakat bahwa barusan sepeda motor bu Kadus Kwancen hilang. Alhamdulilah berkat masyarakat Kwancen pencuri sepeda motor tertangkap."

"Ini orangnya tidak di sangka orangnya cantik ternyata dia pencuri, posisi sekarang kita amankan di Polsek Bandongan Magelang, mari kita semua selalu waspada dan berhati-hati menjelang lebaran banyak orang yg akan berbuat tidak baik, Kwancen Bandongan Magelang."

"Jangan menilai orang dari luarnya saja, waspada selalu kepada siapapun orang asing di sekitar kita, dan selalu jaga barang berharga milik kita," tulis akun tersebut.

Diketahui, sebelum melakukan aksi pencurian, wanita ini rupanya terlebih dulu mengkonsumsi pil koplo.

Fakta ini terungkap setelah tersangka diinterogasi.

"Sak durunge nyolong kowe ngombe opo? (sebelum mencuri kamu minum apa?)" tanya petugas.

"Air putih, lha minum apa" jawab wanita itu.

"Ngoplo ora? (minum pil koplo nggak?" tanya petugas lagi.

Baca Juga: Niat Nyolong Berubah Usai Lihat Pemilik Rumah Hanya Berbalut Handuk, Pria Perkosa Wanita hingga Berujung Meninggal

"Dua," jawab wanita tersebut.

Selain itu, wanita itu juga beraksi dengan dua temannya.

Dari keterangan pengunggah, insiden itu terjadi pada Rabu (12/4/2023) sekitar pukul 14.15 WIB.

Apa itu pil koplo?

Dokter Adiksi dan Peneliti Institute of Mental Health Addiction and Neuroscience Jakarta, dr Hari Nugroho, MSc menjelaskan pil koplo adalah obat golongan benzodiazepine, sama seperti flunitrazepam (rohypnol), nipam, atau lexotan.

Obat golongan benzodiazepine sendiri merupakan obat anti cemas yang sifatnya depresan atau menenangkan.

"Mereka yang menyalahgunakan obat ini jadi mengantuk, lambat reaksinya, sehingga pilnya dijuluki pil koplo yang dalam bahasa Jawa artinya bodoh atau dungu," kata Hari saat dihubungi Kompas.com, Kamis (27/1/2022).

Dia menambahkan, saat ini pil koplo tidak terbatas pada obat golongan benzodiazepine saja, tetapi termasuk obat-obatan yang diresepkan dengan efek psikoaktif, seperti trihexyphenydil (THP) yang dikenal dengan Trihex, Heximer, pil double L dan sebagainya.

"Kemudian juga obat batuk dextromethorphan sering juga disalahgunakan, dan dimasukkan dalam golongan pil koplo ini," papar Hari.

Dokter Hari menuturkan, bahwa efek dari obat bergantung pada tujuannya, mayoritas orang yang menyalahgunakan obat ini akan merasa rileks atau berhalusinasi.

Obat-obatan yang disebut pil koplo ini, dikatakan Hari apabila dikonsumsi dalam jangka waktu panjang akan menyebabkan seseorang ketergantungan atau adiksi. GridPop.ID (*)

Baca Juga: Psikisnya Ikut Terganggung, Ashanty Bongkar Status Pelaku Pencuri 14 Tas Branded Miliknya: Masih Saudara Jauh