GridPop.ID - Daging sapi merupakan salah satu bahan makanan yang mengandung protein hewani.
Selain lezat, daging sapi juga kaya akan nutrisi yang sering dikonsumsi oleh masyarakat.
Namun perlu dicatat, mengonsumsi daging sapi secara berlebihan juga bisa membawa dampak negatif bagi kesehatan tubuh.
Artikel ini akan membahas macam-macam dampak negatif akibat terlalu banyak makan daging sapi.
Namun, Anda mungkin perlu mengetahui terlebih dahulu apa saja nutrisi yang terkandung dalam daging sapi
Nutrisi pada daging sapi
Daging sapi mengandung protein lengkap yang diperlukan untuk pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh manusia.
Selain itu, daging sapi juga mengandung zat besi heme yang lebih mudah diserap oleh tubuh dibandingkan dengan zat besi non-heme yang ditemukan pada sumber protein nabati.
Vitamin B12 yang tinggi dalam daging sapi juga penting untuk fungsi normal sistem saraf.