Find Us On Social Media :

Bisa Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung, Ini 4 Efek Negatif Konsumsi Daging Sapi Secara Berlebihan

By Veronica S,Grid., Kamis, 29 Juni 2023 | 07:16 WIB

Namun perlu dicatat, mengonsumsi daging sapi secara berlebihan juga bisa membawa dampak negatif bagi kesehatan tubuh.

GridPop.ID - Daging sapi merupakan salah satu bahan makanan yang mengandung protein hewani.

Selain lezat, daging sapi juga kaya akan nutrisi yang sering dikonsumsi oleh masyarakat.

Namun perlu dicatat, mengonsumsi daging sapi secara berlebihan juga bisa membawa dampak negatif bagi kesehatan tubuh.

Artikel ini akan membahas macam-macam dampak negatif akibat terlalu banyak makan daging sapi.

Namun, Anda mungkin perlu mengetahui terlebih dahulu apa saja nutrisi yang terkandung dalam daging sapi

Nutrisi pada daging sapi

Daging sapi mengandung protein lengkap yang diperlukan untuk pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh manusia.

Selain itu, daging sapi juga mengandung zat besi heme yang lebih mudah diserap oleh tubuh dibandingkan dengan zat besi non-heme yang ditemukan pada sumber protein nabati.

Vitamin B12 yang tinggi dalam daging sapi juga penting untuk fungsi normal sistem saraf.

Baca Juga: Penonton sampai Bersorak, Maxime Bouttier Lakukan Hal Manis Ini Usai Luna Maya Menang Lagi-lagi Tenis

Agar lebih jelas, berikut profil nutrisi yang terkandung pada satu porsi daging sapi (4 ons) seperti dilansir dari WebMD.

Setiap bagian daging memiliki kandungan nutrisi yang berbeda. Selain itu, profil nutrisi daging sapi juga dapat berubah tergantung cara mengolahnya.

Dampak negatif konsumsi daging sapi berlebihan

Daging sapi dapat dimasukkan ke dalam menu harian. Namun, tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan.

Mengonsumsi daging sapi secara berlebihan dapat memberi efek buruk bagi kesehatan.

Pasalnya, protein hewani satu ini juga memiliki kandungan kolesterol dan lemak jenuh yang tinggi.

Berikut beberapa dampak negatif akibat terlalu sering makan daging sapi:

Daging sapi dapat menyebabkan sembelit atau konstipasi karena tinggi lemak dan hampir tidak memiliki kandungan serat.

Baca Juga: Bukan Bangga Malah Murka! Remaja Dipukuli hingga Nangis Sesenggukan Lantaran Lulus UTBK, Begini Faktanya

Padahal, tubuh manusia membutuhkan serat agar feses lebih lunak dan mudah dikeluarkan.

Dilansir dari NHS, daging sapi terutama bagian gajih atau lemaknya dapat meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit kardiovaskular.

Lemak jenuh dan kolesterol yang ditemukan pada gajih dapat menyumbat arteri dan menyebabkan peningkatan tekanan darah.

Kondisi inilah yang lama kelamaan dapat memicu penyakit jantung.

Asam urat merupakan radang sendi yang menyebabkan seseorang mengalami nyeri luar biasa jempol kaki atau area persedian lainnya.

Selain nyeri, orang yang terkena serangan asam urat atau gout dapat mengalami pembengkakan hingga muncul benjolan keras (tophi) yang dapat merusak sendi secara permanen.

Salah satu pemicu asam urat ialah konsumsi daging merah, termasuk daging sapi secara berlebihan.

Baca Juga: KISAH NYATA! Ibu dan Anak Kandung Ini Melakukan Hubungan Intim Sedarah Selama 11 Tahun, Keluarga Dikenal Agamis

Perlu diketahui, daging sapi merupakan salah satu makanan tinggi purin atau hasil metabolisme pencetus kristal asam urat.

Karena itu, kita sebaiknya membatasi konsumsi daging agar kadar asam urat tetap normal dan terhindar dari serangan gout.

Daging merah dan olahan mengandung banyak zat besi yang berguna dalam menunjang kesehatan tubuh manusia.

Namun jika dikonsumsi secara berlebihan, zat besi tersebut justru bisa membahayakan otak.

Dikutip dari Prevention, lonjakan zat besi yang menumpuk di otak dapat meningkatkan risiko penyakit alzheimer.

Kebanyakan makan daging sapi dapat memicu penyakit, mulai dari sembelit hingga alzheimer.

Demi mencegah efek buruk tersebut, kita sebaiknya tidak mengonsumsi daging sapi secara berlebihan.

Kita mungkin perlu berkonsultasi dengan ahli gizi untuk mengetahui batas aman konsumsi daging sapi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Dampak Negatif Konsumsi Daging Sapi Berlebihan"

GridPop.ID (*)