Find Us On Social Media :

Dokter Jelaskan Risiko Gunakan Obat Kuat untuk Hubungan Intim, Bahaya?

By Luvy Octaviani, Senin, 3 Juli 2023 | 14:17 WIB

Ilustrasi obat kuat

Menurut Dr Haekal Anshari, ada beberapa jenis disfungsi seksual atau disfungsi ereksi yang penyebabnya bermacam-macam.

"Perlu konsultasi, pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang oleh dokter agar benar-benar dapat ditentukan diagnosa jenis disfungsi seksual serta penyebabnya. Setelah itu baru dapat ditentukan terapi obat yang tepat sesuai dengan jenis disfungsi seksual dan penyebabnya"lanjutnya

Oleh karena itu, obat kuat tidak dapat mengatasi semua jenis disfungsi seksual seperti libido rendah, stamina rendah, dan ejakulasi dini

"Jangan sembarangan mengonsumsi obat kuat, termasuk yang dikemas dalam bentuk suplemen berbahan herbal. Suplemen yang terbuat dari herbal tidak memberikan hasil yang instan atau langsung terasa khasiatnya seperti obat berbahan kimia," tulisnya.

"Suplemen herbal yang mengklaim dapat memberikan manfaat langsung harus dicurigai, karena kemungkinan besar suplemen tersebut telah dicampur dengan bahan aktif obat kimia dan memiliki efek samping yang sama dengan obat kimia," sambungnya.

"Jangan mengobati diri sendiri dengan mengonsumsi obat kuat secara langsung, dan waspadai efek samping yang dapat terjadi jika dikonsumsi secara sembarangan."tutupnya

Efek Samping Obat Kuat

Dilansir oleh kompas.com dari Preferred Men's, berikut 7 efek samping obat kuat yang harus diwaspadai para pria:

1. Sakit kepala

Salah satu efek samping paling umum yang terkait dengan obat disfungsi ereksi adalah sakit kepala.

Itu karena terjadinya perubahan aliran darah yang tiba-tiba seiring dengan peningkatan kadar oksida nitrat.

Baca Juga: Teknik Pijitan yang Bisa Dicoba Sebelum Hubungan Intim, Dijamin Pasangan Makin Bergairah