Find Us On Social Media :

Sering Pusing saat Bangun Tidur? 7 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

By Andriana Oky, Jumat, 18 Agustus 2023 | 05:15 WIB

Ilustrasi pusing setelah bangun tidur.

GridPop.ID - Pernah merasa pusing padahal baru bangun tidur?

Pusing yang dirasakan saat bangun tidur disebabkan oleh beberapa hal seperti dehidrasi, migrain hingga gangguan tidur.

Melansir Kompas.com, berikut pemaparan lebih jelas soal penyebab pusing saat bangun tidur berikut cara mengatasinya.

Dehidrasi

Pusing adalah salah satu gejala kekurangan cairan tubuh atau dehidrasi. Kondisi ini akan dialami ketika Anda terlalu haus atau kurang minum di siang harinya sehingga tubuh akan dehidrasi ketika tidur.

Mengidap depresi dan gangguan kecemasan

Orang yang mengidap depresi dan gangguan kecemasan dapat mengalami sakit kepala sebagai salah satu gejala yang sering muncul.

Gangguan kesehatan mental tersebut juga dapat mengganggu kualitas tidur di malam hari dan meningkatkan risiko bangun dengan rasa pusing.

Memiliki gangguan ritme sirkadian

Mereka yang memiliki gangguan ritme sirkadian lebih sering merasa pusing ketika bangun tidur. Kondisi ini disebabkan oleh bergesernya jam biologis tubuh sehingga dapat menurunkan kualitas tidur dan memicu sakit kepala ketika bangun.

Tidur dengan posisi yang salah

Baca Juga: Gak Bakal Bikin Pusing, Begini Cara Mengatasi Bau Prengus pada Daging Kambing

Tidur dengan posisi yang salah bisa menyebabkan kekakuan otot, menurunkan kualitas tidur, dan meningkatkan risiko sakit kepala.

Menggunakan bantal yang kurang tepat dan tidak dapat memberikan tumpuan yang baik juga dapat menyebabkan kekakuan otot.

Melansir Serambinews.com, tidur dengan posisi yang salah juga bisa menyebabkan tekanan darah rendah.

Tidur telentang, tengkurap, atau menyamping bisa mempengaruhi tekanan darah Anda di pagi hari.

Darah cenderung menggenang di bagian inti tubuh saat Anda berbaring.

Saat Anda bangun, darah akan langsung mengalir ke kaki dan perut, sehingga memicu penurunan tekanan darah.

Tidur terlalu lama

Tidak hanya kurang tidur, tidur terlalu lama juga akan menyebabkan rasa pusing saat bangun tidur. Melanjutkan tidur di pagi hari juga dapat meningkatkan risiko sakit kepala ketika bangun.

Mengalami apnea tidur

Apnea tidur terjadi ketika pernapasan berhenti sejenak ketika tidur dan memiliki risiko untuk bangun dengan kepala yang pusing.

Selain merasa pusing ketika bangun tidur, penderita juga akan mengalami gejala lainnya, seperti mendengkur, lebih sering terbangun, merasa mengantuk di siang hari, dan memiliki suasana hati yang buruk.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Kurang Tidur yang Bisa Kamu Lakukan, Dijamin Langsung Terhindar dari Sederet Efek Buruk Ini

Gagal jantung

Ketika Anda mengalami gagal jantung, jantung Anda tidak dapat memompa cukup darah untuk kebutuhan tubuh Anda.

Hal ini dapat menyebabkan gangguan tekanan darah, yang dapat memicu sakit kepala.

Cara mengatasi pusing saat bangun tidur

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Bisa Berdampak Negatif untuk Kesehatan, Ini 6 Cara Mengatasi Kurang Tidur yang Bisa Anda Lakukan