Find Us On Social Media :

Asap Akibat Kebakaran Hutan Masih Tebal, Pemerintah Jambi Liburkan Para Siswa

By Andriana Oky, Selasa, 3 Oktober 2023 | 18:15 WIB

Asap masih tebal, siswa di Jambi diliburkan

GridPop.ID - Asap tebal menyelimuti Provinsi Jambi.

Asap tersebut berasal dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Imbas kondisi asap yang masih tebal, Pemprov Jambi menghimbau para murid tetap berada di di rumah.

Mereka mengeluarkan Surat Edaran (SE) bagi siswa SMA di seluruh Provinsi Jambi.

“Berdasarkan pantauan stasiun Air Quality Monitoring System (AQMS) Provinsi Jambi, dimana Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) dalam satu minggu terakhir ini menunjukkan kualitas udara katagori tidak sehat,” tulis dalam SE yang ditandatangani Syamsurizal Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, Minggu (1/10/2023).

Melansir Tribunews.com, Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) di Provinsi Jambi terpantau sudah turun pada Minggu (1/10/2023).

Meski begitu, kualitas udara masih dalam katergori Tidak Sehat.

Pada Sabtu (30/9/2023), ISPU Provinsi Jambi berada di angka 161 meter kubik ukuran PM 2.5.

Lalu pada Minggu, ISPU berada di angka 145.

Baca Juga: Resepsi Pernikahannya Tewaskan 100 Orang, Pasangan Pengantin di Irak: Kami Selamat, Jiwa Kami Mati

Angka tersebut tentunya jauh dari kategori Baik.

Kategori Baik sendiri memiliki rentang 1-50, lalu kategori Sedang memiliki rentang 51-100.