Find Us On Social Media :

Diminta Ambil Golok, Danu Tersangka Kasus Subang Ceritakan Detik-detik Pembunuhan Amalia

By Andriana Oky, Kamis, 19 Oktober 2023 | 16:15 WIB

Danu tersangka pembunuhan kasus Subang.

GridPop.ID - Dua tahun menjadi misteri, kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang akhirnya bisa menemukan titik terang.

Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini sempat menjadi sorotan sejak Agustus 2021 silam.

Kala itu korban bernama Tuti dan Amalia ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa di bagasi mobil Toyota Alphard yang terparkir di garasi rumah korban.

Diwartakan Kompas.com, kedua mayat korban ditemukan oleh Yosef yang diduga jadi dalang dari pembunuhan Tuti dan Amalia.

Yosef ditetapkan menjadi tersangka bersama Danu sosok yang melaporkan diri dan mengakui perbuatannya ke Polda Jabar.

Danu, keponakan Tuti pernah menjadi saksi kunci dalam penyelidikan yang dilakukan dua tahun lalu.

Saat ini polisi telah menahan Danu dan Yosep. Penahanan Yosep dilakukan karena polisi mengaku sudah mengantongi barang bukti.

Polisi juga mengungkap peran Yosep dan Danu dalam pembunuhan tersebut.

"Kemudian dia (Danu) menunggu di garasi, kemudian diminta (Yosep) mengambil alat golok," kata Surawan dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Baru 4 Bulan 'Topeng' Pelaku Kasus Subang Bisa Dibongkar, Kriminolog Cium Adanya Kejanggalan, Keterangan Saksi Dipertanyakan!

Danu tidak tahu lagi yang diperbuat Yosep setelah memberikan golok. Dia hanya mengaku telah mendengar teriakan dari korban.

"Setelah mendengar teriakan dari para korban yang bernama Amel ini, kemudian dia (Danu) sempat masuk ke dalam, dan melihat juga pelaku lain membenturkan kepala Amel ke dinding," ucap Surawan.