Penyerangan ini mengakibatkan kemunduran kerajaan Samudra Pasai yang semakin lama semakin lemah dan akhirnya dapat dikuasai oleh kerajaan Aceh.
2. Kerajaan Aceh
Kerajaan Aceh terletak di ujung utara pulau Sumatra, Semula Aceh merupakan daerah taklukan Kerajaan Pedir.
Jatuhnya Malaka dan Pasai ke tangan Portugis, mengakibatkan para pedagang, di Selat Malaka mengalihkan kegiatanya ke Pelabuhan Aceh.
Aceh akhirnya berkembang pesat, dan setelah kuat kemudian melepaskan diri dari kekuasaan Kerajaan Pedir.
Sultan pertama dan sekaligus pendiri Kerajaan Aceh adalah Sultan Ali Mughayat Syah (1514- 1528).
Aceh mengalami masa kejayaanya pada masa kepemimpinan Sultan Iskandar Muda (1607 – 1636).
Sejak Iskandar Muda wafat, Aceh terus menerus mangalami kemunduran yang akhirnya mengakibatkan keruntuhan Kerajaan Aceh.
3. Kerajaan Demak
Majapahit mengalami keruntuhan pada tahun 1478, pada tahun 1500, Radn Patah yang keturunan Raja Brawijaya V, seorang Adipati Demak yang beragama islam, telah melepaskan diri dari kekuasaan Majapahit.
Kemudian dengan bantuan para wali, Raden Patah mendirikan Kerajaan Demak, dan dinobatkan sebagai Sultan Demak pertama dengan gelar Senapati Jimbung Ngabdur’ramhan Panembahan Palembang Sayidin Panatagama.
Keruntuhan Kerajaan Demak diawali dengan wafatnya Sultan Trengga pada tahun 1546, karena terjadi perebutan tahta kerajaan.
Baca Juga: Kumpulan Quotes Ucapan Hari Dokter Nasional 2023, Saatnya Mengapresiasi Jasa Para Penyelamat Nyawa