Find Us On Social Media :

Viral di TikTok, Istilah Apology Language Ternyata Berbeda dengan Love Language

By Helna Estalansa, Rabu, 20 Desember 2023 | 17:45 WIB

Ilustrasi meminta maaf

Mengekspresikan Penyesalan

Ini melibatkan ungkapan penyesalan dengan mengucapkan, "Aku minta maaf," seringkali disertai dengan penjelasan tentang tindakan atau perilaku yang dianggap salah di mata orang lain.

Menerima Tanggung Jawab

Seseorang mengakui kesalahannya secara tulus dan menerima tanggung jawab dengan menyebutkan kesalahan yang dilakukan dan mengapa tindakan tersebut dianggap salah.

Menawarkan Restitusi

Jenis bahasa permintaan maaf ini melibatkan tawaran restitusi untuk memperbaiki situasi, misalnya dengan mengganti barang yang hilang atau rusak.

Benar-Benar Bertobat

Seseorang menunjukkan bahwa ia benar-benar bertobat atas perbuatannya, berjanji untuk berubah, dan berkomitmen untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama.

Meminta Pengampunan

Ini melibatkan permintaan langsung kepada pihak kedua untuk memaafkan kesalahan yang telah dilakukan, dan seringkali melibatkan kesabaran dari pihak yang bersalah untuk menunggu hingga orang lain siap memberikan pengampunan.

Itu dia penjelasan sekaligus macam-macam bahasa maaf atau apology language.

Semoga penjelasan di atas membantu memahami istilah apology language yang viral di TikTok.

Baca Juga: Viral di TikTok, Aksi Bocah Ingatkan Ulang Tahun Ayahnya Ini Bikin Netizen Banjir Air Mata: Liat Gini Aja Nangis

(*)