Berkaca dari itu, bencana gempa, tsunami, hingga gunung api pun selalu mengintai wilayah Indonesia hingga warga pun harus selalu waspada.
Secara khusus, pemerintah memberikan peringatan dini terkait bencana di wilayah Mentawai dan Bengkulu yang diintai gempa serta tsunami.
Hal tersebut seperti yang dikatakan oleh Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Barat (Sumbar), Nasrul Abit.
Dikutip dari Kompas.com, Minggu (5/5/2019), Wagub Sumbar Nasrul Abit mengatakan, kabupaten kepulauan Mentawai Sumatera Barat, diintai gempa maha dahsyat bermagnitudo 8,9 SR.
Nasrul Abit mengemukakan pernyataan itu berdasarkan pendapat 5 ahli kegempaan Jepang dengan fokus penelitian Pulau Mentawai di Sumatera Barat.
"Saat ini, gempa maha dahsyat masih mengendap di 20 mill Kepulauan Mentawai. Tepatnya, di Samudera Hindia. Jika gempa maha dahsyat itu terjadi, akan menyebabkan gelombang tsunami setinggi 12 meter," kata Nasrul Abit saat mengunjungi Bengkulu di kantor BPBD Bengkulu, Sabtu (4/5/2019).
Gelombang tsunami itu akan menyapu kawasan di pesisir barat Sumatera, termasuk Kabupaten Mukomuko dan kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu, dengan perkiraan kecepatan mencapai 827 kilometer.
Source | : | Kompas.com,Tribun Style,Tribun Jogja |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar