"Halo kakak," ucap beberapa wartawan.
Dipanggil dengan sebutan tersebut, Jan Ethes hanya memasang wajah polos.
Ia memandangi awak media dengan ekspresinya yang seolah kebingungan.
Baca Juga: Gairah Seks Menurun? Oleskan Lotion pada Ketiak Malam Ini, Dijamin Kembali Bergelora!
Kala itu Jan Ethes membuat gemas awak media karena ekspresinya.
Setelah momen itu, Presiden Jokowi mengajak Jan Ethes perlahan meninggalkan kerumunan wartawan.
Sedangkan Gibran Rakabuming melanjutkan memberikan keterangan kepada wartawan soal nama anak keduanya.
Nama cucu ketiga Presiden Jokowi memang mengundang pertanyaan.
Cucu ketiga Presiden Jokowi ini memiliki nama unik yakni La Lembah Manah.
Apa sebenarnya arti nama tersebut dalam Bahasa Jawa?
Berikut penjelasan Dosen Pendidikan Bahasa Jawa FKIP UNS Dr Djoko Sulaksono, SPd,MPd, yang dikutip dari Tribun Solo.
Dalam Bahasa Jawa, Lembah Manah berarti rendah hati.
"Rendah hari itu lawan kata dari atau antonimnya tinggi hati atau sombong," papar Djoko Sulaksono, Sabtu (16/11/2019).
Namun, bila lebih dirinci lagi lembah manah berarti orang yang rendah hati dan tidak suka pamer.
Dia tidak suka membanggakan diri namun bukan berarti tanpa prestasi.
Dalam cerita pewayangan, satu tokoh yang memiliki watak lembah manah yaitu Arjuna.
Source | : | Jatim.tribunnews.com |
Penulis | : | Sintia Nur Hanifah |
Editor | : | Popi |
Komentar