GridPop.ID - Kenangan tentang mendiang Glenn Fredly tak lantas hilang begitu saja.
Karya dan ingatan tentang Glenn Fredly tentu hidup di benak keluarga, kerabat dan sahabat terdekat.
Salah satunya ialah penyanyi sekaligus dokter Tompi yang seakan tak pernah absen menyebar cerita persahabatannya dengan almarhum.
Jelang bulan Ramadhan, Tompi kembali mengenang sosok sahabatnya tersebut.
Tompi mengunggah video dirinya sedang berduet dengan Glenn Fredly membawakan lagu 'Agamamu Agamaku Biar Beda'.
Lagu tersebut konon selalu menjadi soundtrack persahabatan Tompi dan Glenn Fredly.
Walau berbeda keyakinan, Tompi dan Glenn selalu bisa hidup berdampingan.
Lagu 'Agamamu Agamaku Biar Beda' mengingatkan Tompi pada sosok Glenn Fredly pada tiap Lebaran.
"Setiap hari raya Islam, pasti dia yang paling dahulu ngucapin dan ngirim kue. Dan anehnya, kiriman dia selalu yang saya terima pertama di antara kiriman lain," tulis Tompi.
Di dalam video itu, Tompi dan Glenn Fredly menyanyikan lagu "Agamamu Agamaku Biar Beda" secara akustik.
Glenn Fredly mengiringi Tompi dengan gitar sambil sesekali mengambil bagian untuk bernyanyi.
Kepergian Glenn Fredly masih membawa luka yang dalam bagi Tompi.
Sebelumnya, Glenn Fredly mengembuskan nafas terakhirnya pada Rabu (8/4/2020).
Pelantun lagu 'Januari' tersebut meninggal dunia akibat komplikasi penyakit meningitis.
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jelang Ramadhan, Tompi Kenang Kebiasaan Glenn Fredly Saat Lebaran"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar