Jika dirupiahkan harganya sekitar Rp 907,180 milyar atau hampir 1 Triliun.
"Perkebunan California klasik sekarang siap untuk memulai awal yang baru dalam perjalanannya," kata agen daftar Joyce Rey dari Coldwell Banker Previews International.
"Pemandangan panorama dan lahan estate berharga ini merupakan satu ciri yang paling didambakan."
"Kami sangat ingin menyaksikan Sycamore Valley Ranch berubah menjadi mekar di musim semi yang akan datang ini."
Peternakan tersebut berada di atas tanah seluas 2.700 acre persegi di Los Olivos.
Los Olivos adalah sebuah kota di luar Santa Barbara, California.
Kediaman Michael Jackson memiliki pemandangan menakjubkan "pemandangan indah, pegunungan yang dramatis, dan lahan pertanian pastoral, dirancang untuk rekreasi dan hiburan dalam skala besar," menurut perusahaan real estate.
Peternakan ini hanya berjarak 30 menit jika berkendara dari pusat Kota Santa Barbara.
Lima mil dari Kota Los Olivos yang menawan di Santa Ynez Valley dan berbatasan Hutan Nasional Los Padres.
Source | : | Wiken.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar