GridPop.ID - Artis cantik Nagita Slavina memang dikenal sebagai orang yang sangat penyabar.
Terlebih sejak dirinya menikah dengan artis fenomenal, Raffi Ahmad.
Bagaimana tidak, sudah menjadi rahasia umum bahwa pria berusia 33 tahun itu sering kali bertingkah.
Ada saja tingkah konyol dan usil yang dilakukan Raffi Ahmad pada istrinya tersebut.
Namun, dengan santai Nagita Slavina pun menghadapi kelakuan ayah Rafathar itu.
Tetapi reaksi berbeda justru ditunjukkan Nagita Slavina baru-baru ini saat Raffi Ahmad menghabiskan tabungan Rafathar untuk membeli mobil baru.
Nagita Slavina yang semula sabar dan santai mendadak marah besar mengetahui tindakan suaminya itu.
Maka dari itu, Nagita Slavina ancam tinggalkan rumah dan Raffi Ahmad sambil bawa koper besar.
Dilansir dari Youtube Trans TV Official, Minggu (28/6/2020), Raffi Ahmad mengaku bahwa uang membeli mobil mewah Andre Taulany ini adalah tabungan Rafathar.
Mendengar pengakuan Raffi Ahmad, Nagita Slavina langsung kaget dan marah besar.
"Itu mobil Andre kemarin aku belinya pakai uang Rafathar," bongkar Raffi Ahmad.
"Kamu tuh bener-bener keterlaluan ya. Masa duit anaknya itu dipake sih?" jawab Nagita Slavina dengan nada tinggi.
Ia lantas menyebut suaminya ini tak bisa memilih antara prioritas dan anak.
"Kamu tuh gak punya prioritas banget, aneh, kamu tuh aneh banget," tegasnya lagi sambil bergegas ke kamar tidur dan menguncinya.
Begitu Nagita Slavina kunci pintu, Raffi Ahmad malah tertawa girang.
Ia menyebut bahwa ini adalah pranknya untuk snag istri karena berani menjahilinya pakai rambutan yang merupakan buah paling ditakuti Raffi Ahmad.
"Emang enak dikerjain. Sekarang aku kerjain balik. Rafathar ma Gigi aku kerjain balik," ucap Raffi Ahmad pelan ke arah kamera.
Setelah itu, Raffi Ahmad meminta agar Nagita Slavina memaafkannya.
"Tolonglah sayang, maafin aku. A, maafin papa A. Papa bener-bener gak senagaja," ujar Raffi Ahmad dibalik pintu.
Kemudian, pintu kamar pun dibuka oleh Rafathar dan Raffi Ahmad pun masuk dan ucap minta maaf lagi.
Rupanya, Nagita Slavina tampak tak ingin menemui sang suami.
"Si Raffi ini bener-bener deh. Gak pernah banget ngehargain aku. Lihat aja," ujar Nagita Slavina di ruangan lain.
Tak lama kemudian, Nagita Slavina meminta asisten pribadinya untuk membereskan barang-barang pribadinya dan dimasukkan ke dalam koper.
Bahkan, Nagita Slavina pun meminta agar Rafathar ikut bersmaa dengannya.
"La, tolong beresin barang saya pakai koper. Rafathar ikut mama ya," ujar Nagita Slavina.
Mendengar perintah Nagita Slavina pada asistennya, Raffi Ahmad pun terkejut.
Namun, Nagita Slavina menjelaskan bahwa ia ingin pergi ke rumah Mama Rieta dan tak ingin bertemu dengan Raffi Ahmad.
"Aku ke rumah mama Rieta dulu aja deh, daripada kamu kayak gini," ujar Nagita Slavina.
"Maksudnya apa sih sayang? Sayang," timpal Raffi Ahmad tampak ketakutan.
"Aku mau nginep disana beberapa hari, kenapa gak boleh? Aku kesel, udah gak tahan," jawab Nagita Slavina marah.
Bahkan, Merry pun disuruh memilih apakah akan ikut dengan Nagita Slavina atau Raffi Ahmad.
Melihat kejadian ini, Merry sempat heran. Ia lantas meminta Raffi Ahmad untuk menjelaskan alasan tiba-tiba Nagia Slavina bisa semarah itu bahkan ingin keluar rumah.
"Ini ada apa sih A? Pasti ada asal muasalnya Mbak Gigi bisa begitu, Mbak Gigi kan orangnya paling sabar, gak pernah marah," ujar Merry.
Namun Raffi Ahmad tak memedulikan ucapan Merry. Ia menghampiri Nagita Slavina minta jawaban.
"Kamu ngapain sih bawa-bawa koper?" tanya Raffi Ahmad.
"Ih, jangan pegang-pegang aku," tegas Nagita Slavina.
Melihat Nagita Slavina masih kukuh, Raffi Ahmad pun berjuang segala cara mencegah istrinya keluar rumah bahkan sampai berlutut dihadapan sang istri.
"Sayang kamu mau kemana? Jangan pergi," ujar Raffi Ahmad berlutut sambil memohon pada sang istri.
Akan tetapi, Nagita Slavina rupanya terlanjur marah pada sang suami.
Gigi pun mengusir Raffi Ahmad dan maninta agar jangan mendekati atau menyentuhnya.
"Aku tuh lagi kesel. Udah sana, jangan deket-deket aku," usir Nagita Slavina.
Lantas, Raffi Ahmad mencurigai bahwa Nagita Slavina ini sedang bercanda.
"Sayang kamu mau bercandain aku ya? Masa gara-gara uang tabungan aja kamu jadi begini sih?" tanya Raffi Ahmad.
"Siapa yang bercanda sih? Aku juga kesel sama kamu. Kan aku tuh udah bilang aku gak suka kamu beli mobil lagi. Pakai tabungannya Rafathar lagi," tegas Nagita Slavina.
Melihat Nagita Slavina yang makin emosi, Raffi Ahmad tampak sedih dan ketakutan.
Apalagi, Nagita Slavina benar-benar keluar rumah dan masuk mobil sambil bawa koper dan Rafathar.
Ia pun lantas berpikiran untuk membongkar prank-nya pada Nagita Slavina.
"Apa aku bongkar aja ya? Padahal aku tuh ngeprank cuma buat lucu-lucuan aja," ujar Raffi Ahmad pelan yang lantas mengejar Nagita Slavina.
Belum sempat Raffi Ahmad mengakui keisengannya, Nagita Slavina keburu pergi meninggalkannya.
"Udahlah, udah. Ayo A kita pergi," balas Nagita Slavina.
"Aku kan cuma bercanda, kenapa jadi kayak gini ya. Mana semuanya dibawa lagi," ujar Raffi Ahmad.
Begitu Nagta Slavina dan Rafathar masuk mobil, Raffi Ahmad kembali memohon.
"Sayang, jangan dong sayang. Sebenarnya aku tuh... Dengerin dulu penjelasan aku. Sayang aku mau ngomong" ujar Raffi Ahmad.
Kembali Nagita Slavina tak ingin dengar ucapan suami dan langsung menutup pintu mobilnya.
Bahkan, mobil Nagita Slavina ini langsung melaju kencang meninggalkan Raffi Ahmad yang masih sedih.
Siapa sangka, setelah kelimpungan sedih, Raffi Ahmad ternyata diprank balik oleh Nagita Slavina.
GridPop.ID (*)
Source | : | TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Sintia N |
Komentar